Pengaruh Motivasi dan Lingkungan Kerja terhadap Kinerja Karyawan PT Majesty Auto World

Asmanto, Asmanto (2017) Pengaruh Motivasi dan Lingkungan Kerja terhadap Kinerja Karyawan PT Majesty Auto World. Skripsi thesis, Prodi Manajemen.

[img] Text
cover s.d bab III.pdf - Submitted Version

Download (15MB)
[img] Text
bab IV s.d bab V.pdf - Submitted Version
Restricted to Registered users only

Download (6MB) | Request a copy

Abstract

Keberhasilan suatu organisasi sangat dipengaruhi oleh kinerja karyawannya. Setiap perusahaan akan selalu berusaha untuk meningkatkan kinerja karyawannya dengan harapan apa yang menjadi tujuan perusahaan tersebut, oleh karena ini peneliti mengambil judul Pengaruh Motivasi dan Lingkungan Kerja terhadap Kinerja Karyawan PT Majesty Auto World. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui motivasi dan lingkungan kerja berpengaruh terhadap kinerja karyawan PT Majesty Auto World. Populasi dalam penelitian ini berjumlah 136 orang dan diambil sampel berjumlah 101 orang dengan rumus slovin. Teknik pengambilan sampel adalah simple random sampling. Teknik pengumpulan data dengan penyebaran kuesioner. Metode penelitian menggunakan metode analisis regresi linear berganda. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa pengaruh motivasi terhadap kinerja karyawan dengan nilai t hitung sebesar 3,837 dan nilai signifikan sebesar 0,000, Sedangkan pengaruh lingkungan kerja terhadap kinerja karyawan dengan nilai t hitung sebesar 2,031 dan nilai signifikan 0,045 dan pengaruh motivasi dan lingkungan kerja terhadap kinerja dengan nilai f hitung senilai 12,415 dan nilai signifikan 0,000. Maka dapat disimpulkan bahwa secara parsial motivasi dan lingkungan kerja berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan PT Majesty Auto World dan secara simultan motivasi dan lingkungan kerja berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan PT Majesty Auto World.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Motivasi, Lingkungan Kerja, dan Kinerja: Motivation, Work Environment, and Performance
Subjects: 600 Teknologi dan Ilmu-ilmu Terapan > 650-659 Manajemen dan Ilmu yang Berkaitan > 658.3 Manajemen Personalia, Manajemen Sumber Daya Manusia, Manajemen SDM
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial dan Humaniora > Manajemen
Depositing User: Susila Novmbrita
Date Deposited: 24 Aug 2023 04:02
Last Modified: 24 Aug 2023 04:02
URI: http://repository.upbatam.ac.id/id/eprint/3314

Actions (login required)

View Item View Item