Sari, Kurnia (2021) Pengaruh Kualitas Pelayanan Dan Promosi Terhadap Keputusan Pembelian Pada Motor Kawasaki Prima Di Kota Batam. Skripsi thesis, Prodi Manajemen.
Text
cover s.d bab III.pdf - Submitted Version Download (506kB) |
|
Text
bab IV & V.pdf - Submitted Version Restricted to Registered users only Download (315kB) | Request a copy |
Abstract
Perkembangan persaingan bisnis otomotif semakin kompetitif, hal ini menyebabkan banyaknya pengusaha-pengusaha membuka bisnis tersebut. Bisnis otomotif harus mengutamakan pemasaran agar bisa bersaing dengan dengan bisnis yang sejenis. Dikarenakan persaingan pasar semakin ketat, apalagi persaingan dari pasar modern yang sejenis, semakin membuat perusahaan diharuskan agar bertindak lebih cepat dalam untuk menarik hati konsumen. Maka dari itu perusahaan yang menerapkan konsep pemasaran harus lebih cermat dalam memperhatikan perilaku konsumen dan apa saja yang bisa mempengaruhi konsumen untuk melakukan pembelian. Oleh karena itu, peneliti melakukan penelitian untuk mengetahui pengaruh kualitas layanan dan promosi terhadap keputusan pembelian sepeda motor di Kawasaki Prima Batam. Desain penelitian ini adalah jenis penelitian kuantitatif dengan menggunakan pendekatan asosiatif kausal. Hasil penelitian berdasarkan uji-t untuk kualitas layanan memiliki nilai 3,217> 1,65622 dan signifikansi 0,002 <0,05 yang berarti bahwa variabel kualitas layanan memiliki pengaruh positif dan signifikan terhadap variabel keputusan pembelian, sedangkan uji t untuk promosi memiliki nilai 4,962> 1,65622 dan signifikan .000 <0,05 yang berarti promosi memiliki pengaruh positif dan signifikan terhadap keputusan pembelian. Hasil uji F sebesar 19.707> 3.94 dengan nilai signifikansi .000 <0,05, dapat disimpulkan bahwa kualitas layanan dan promosi secara bersama-sama memiliki pengaruh yang signifikan terhadap keputusan pembelian. Hal yang belum dan sudah dilakukan pada pengembangan Kawasaki Prima Batam akan bahas pada bagian akhir skripsi ini.
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Kualitas Pelayanan, Promosi, Keputusan Pembelian, Service Quality, Promotion, Purchase Decision |
Subjects: | 600 Teknologi dan Ilmu-ilmu Terapan > 650-659 Manajemen dan Ilmu yang Berkaitan > 658.81 Manajemen Pemasaran 600 Teknologi dan Ilmu-ilmu Terapan > 650-659 Manajemen dan Ilmu yang Berkaitan > 658.82 Promosi Pemasaran, Promosi Penjualan 600 Teknologi dan Ilmu-ilmu Terapan > 650-659 Manajemen dan Ilmu yang Berkaitan > 658.8342 Perilaku Konsumen |
Divisions: | Fakultas Ilmu Sosial dan Humaniora > Manajemen |
Depositing User: | Melsa Melsa |
Date Deposited: | 06 Jul 2021 09:26 |
Last Modified: | 06 Jul 2021 09:26 |
URI: | http://repository.upbatam.ac.id/id/eprint/998 |
Actions (login required)
View Item |