Pengaruh Kualitas Pelayanan Harga dan Promosi terhadap Kepuasan Pelanggan pada PT Parit Padang Global di Kota Batam

Herliyani, Junita (2019) Pengaruh Kualitas Pelayanan Harga dan Promosi terhadap Kepuasan Pelanggan pada PT Parit Padang Global di Kota Batam. Skripsi thesis, Prodi Manajemen.

[img] Text
cover s.d bab III.pdf - Submitted Version

Download (10MB)
[img] Text
bab IV s.d bab V.pdf - Submitted Version
Restricted to Registered users only

Download (6MB) | Request a copy

Abstract

Segala sesuatu yang berhubungan dengan manusia setiap kali akan mengalami perubahan hal ini akan mengakibatkan pesaing dalam dunia bisnis semakin ketat. Untuk mengatasi ketatnya pesaingan maka perusahaan harus menerapkan strategi. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah kualitas pelayanan, harga dan promosi berpengaruh terhadap kepuasan pelanggan pada PT Parit Padang Global di Kota Batam. Penelitian ini menggunakan desain penelitian deskriptif dengan pendekatan kuantitatif. Sampel ditentukan menggunkan taknik simple random sampling 119 responden pengumpulan data dilakukan dengan cara penyebaran kuesioner. Perangkat lunak yang digunakan untukmenganalisis dan mengolah data dalam penelitian ini adalah SPSS versi 25. Analisis data yang digunakan adalah uji asumsi klasik terdiri dari uji normalitas, uji multikolinearitas dan uji heterokedasititas. Uji pengaruh mengunakan analisis regresi linear berganda dan koefisien determinasi (R2 ). Pengujian hipotesis menggunakan uji t dan uji F. berdasarkan hasil uji statistik diketahui variabel kualitas pelayanan, harga, promosi dan kepuasan pelanggan merupakan data berdistribusi normal, variabel bebas tidak terjadi multikolinearitas dan heterokedasititas. Hasil penelitian menunjukkan hasil uji t untuk variabel kualitas pelayanan lebih besar dari t tabel sehingga dinyatakan berpengaruh terhadap kepuasan pelanggan PT Parit Padang Global, hasil uji t untuk variabel harga dan promosi lebih kecil dari t tabel sehingga dinyatakan tidak berpengaruh terhadap kepuasan pelanggan PT Parit Padang Global. Dan hasil uji f untuk variabel kualitas pelayanan, harga dan promosi mempunyai nilai lebih besar dari F tabel sehingga dinyatakan berpengaruh secara simultan terhadap kepuasan pelanggan.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Kualitas Pelayanan, Harga, Promosi, Kepuasan Pelanggan: Quality Service, Price, Promotion, and Satisfaction Customers
Subjects: 600 Teknologi dan Ilmu-ilmu Terapan > 650-659 Manajemen dan Ilmu yang Berkaitan > 658.81 Manajemen Pemasaran
600 Teknologi dan Ilmu-ilmu Terapan > 650-659 Manajemen dan Ilmu yang Berkaitan > 658.8342 Perilaku Konsumen
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial dan Humaniora > Manajemen
Depositing User: Lia Priscilla
Date Deposited: 14 Oct 2023 01:40
Last Modified: 14 Oct 2023 01:40
URI: http://repository.upbatam.ac.id/id/eprint/4696

Actions (login required)

View Item View Item