Pengaruh Kualitas Produk, Kualitas Pelayanan dan Promosi Terhadap Kepuasan Pelanggan TV Kabel Pada PT Mackianos Network

Magdalena, Trifeni (2020) Pengaruh Kualitas Produk, Kualitas Pelayanan dan Promosi Terhadap Kepuasan Pelanggan TV Kabel Pada PT Mackianos Network. Skripsi thesis, Prodi Manajemen.

[img] Text
cover s.d bab III.pdf - Submitted Version

Download (345kB)
[img] Text
bab IV & V.pdf - Submitted Version
Restricted to Registered users only

Download (236kB) | Request a copy

Abstract

Pentingnya suatu perusahaan memperhatikan kualitas produk, mengimprovisasi kualitas pelayanan menjadi lebih baik lagi dan membuat promosi yang menarik agar bisa bersaing dalam pasar modern yang bertujuan untuk tercapainya kepuasan pelanggan. Penelitian ini bertujuan untuk mencari pengaruh kualitas produk, kualitas pelayanan dan promosi terhadap kepuasan pelanggan TV kabel pada PT Mackianos Network di Batam, dengan menggunakan analisis regresi linear berganda dan teknik sampel jenuh dengan jumlah 117 responden serta menggunakan program SPSS versi 25. Dari hasil yang pengujian hipotesis dapat diketahui bahwa keempat hipotesis memiliki pengaruh positif dalam penelitian ini. Hal ini dibuktikan dari hasil uji t kualitas produk diketahui 5.481 dengan signifikansi 0,000, hasil uji t kualitas pelayanan diketahui 2.424 dengan signifikansi 0,017, hasil uji t promosi diketahui 1.616 dengan signifikansi 0.109 yang dapat disimpulkan bahwa nilai t hitung untuk variabel kualitas produk dan kualitas pelayanan lebih besar dari nilai t tabel yaitu 1.98081 dan nilai signifikansi yang lebih kecil dari 0,05. Sedangkan variabel promosi memiliki t hitung yang lebih kecil dari t tabel promosi dan dengan nilai signifikan yang lebih besar dari 0,05.Hasil uji F menunjukkan nilai 119.484 dengan signifikansi 0,000. Kualitas produk berpengaruh signifikan secara parsial terhadap kepuasan pelanggan, kualitas pelanggan berpengaruh signifikan secara parsial terhadap kepuasan pelanggan, promosi tidak berpengaruh signifikan dan secara parsial terhadap kepuasan pelanggan. Dan kualitas produk, kualitas pelayanan secara simultan berpengaruh signifikan terhadap kepuasan pelanggan, sedangkan promosi tidak berpengaruh secara siginifikan terhadap kepuasan pelanggan.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Kualitas Produk, Kualitas Pelayanan, Promosi, Kepuasan Pelanggan, Product Quality, Service Quality, Promotion, Customer Satisfication.
Subjects: 600 Teknologi dan Ilmu-ilmu Terapan > 650-659 Manajemen dan Ilmu yang Berkaitan > 658.56 Manajemen Analisa Produk
600 Teknologi dan Ilmu-ilmu Terapan > 650-659 Manajemen dan Ilmu yang Berkaitan > 658.82 Promosi Pemasaran, Promosi Penjualan
Divisions: Jabatan Fungsional > Nur Elfi Husda
Depositing User: Melsa Melsa
Date Deposited: 01 Apr 2021 02:34
Last Modified: 01 Apr 2021 06:44
URI: http://repository.upbatam.ac.id/id/eprint/489

Actions (login required)

View Item View Item