Faktor-Faktor Yang Mempengaruhi Keputusan Pembelian Furniture Pada PT Saf Mitra Abadi Di Kota Batam

Andika, Andika (2021) Faktor-Faktor Yang Mempengaruhi Keputusan Pembelian Furniture Pada PT Saf Mitra Abadi Di Kota Batam. Skripsi thesis, Prodi Manajemen.

[img] Text
cover s.d bab III.pdf - Submitted Version

Download (743kB)
[img] Text
bab IV & V.pdf - Submitted Version
Restricted to Registered users only

Download (388kB) | Request a copy

Abstract

Seperti yang kita ketahui, perkembangan usaha perabot di Kota Batam pada awal abad ke dua puluh satu telah berkembang dengan sangat pesat dan masih mengalami proses perkembangan yang berkelanjutan. Hal ini mendorong banyaknya bermunculan usaha jenis baru yang dapat menjadi salah satu ancaman bagi PT Saf Mitra Abadi. PT Saf Mitra Abadi adalah salah satu perusahaan yang bergerak di bidang perabotan yang telah berdiri sejak 2009 di Kota Batam. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui apakah adanya pengaruh antara promosi, kualitas pelayanan dan kualitas produk secara parsial dan simultan terhadap keputusan pembelian konsumen pada PT Saf Mitra Abadi. Dalam penelitian ini, penulis menggunakan penelitian metode kuantitatif deskriptif dengan menggunakan populasi 155 populasi Dalam penelitian ini, penulis menggunakan teknik Simple Random Sampling dalam menentukan populasi yang digunakan. SPSS (Statistical Product and Service Solution) versi 25 merupakan program yang digunakan oleh penulis untuk mengolah data yang diperoleh dari responden. Hasil dalam penelitian ini menunjukkan bahwa adanya pengaruh yang positif dan signifikan antara promosi, kualitas pelayanan dan kualitas produk secara parsial dan simultan terhadap keputusan pembelian konsumen PT Saf Mitra Abadi.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Promo, Kualitas Pelayanan, Kualitas Produk, Keputusan Pembelian, Promotion, Service Quality, Product Quality, Purchase Decision
Subjects: 600 Teknologi dan Ilmu-ilmu Terapan > 650-659 Manajemen dan Ilmu yang Berkaitan > 658.81 Manajemen Pemasaran
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial dan Humaniora > Manajemen
Depositing User: Chrisna Sumbayak
Date Deposited: 27 May 2021 09:22
Last Modified: 27 May 2021 09:22
URI: http://repository.upbatam.ac.id/id/eprint/754

Actions (login required)

View Item View Item