Rancang Bangun Sistem Informasi Kepegawaian Berbasis Web pada PT Sri Indah Mandiri

Daniel, Carlos (2023) Rancang Bangun Sistem Informasi Kepegawaian Berbasis Web pada PT Sri Indah Mandiri. Skripsi thesis, Prodi Sistem Informasi.

[img] Text
cover.pdf - Submitted Version

Download (2MB)
[img] Text
bab I.pdf - Submitted Version

Download (1MB)
[img] Text
bab II.pdf - Submitted Version

Download (4MB)
[img] Text
bab III.pdf - Submitted Version

Download (2MB)
[img] Text
bab IV.pdf - Submitted Version
Restricted to Registered users only

Download (12MB) | Request a copy
[img] Text
bab V.pdf - Submitted Version

Download (282kB)
[img] Text
daftar pustaka.pdf - Submitted Version

Download (1MB)
[img] Text
lampiran.pdf - Submitted Version
Restricted to Registered users only

Download (1MB) | Request a copy

Abstract

Teknologi saat ini telah berkembang pesat. Hal ini dapat dilihat dari banyaknya penggunaan teknologi dalam kehidupan manusia sehari-hari. Penggunaan teknologi ini tidak hanya berfungsi untuk membantu pekerjaan manusia, tetapi teknologi kini juga digunakan perusahaan sebagai daya saing bisnis mereka. PT Sri Indah Mandiri merupakan salah satu perusahaan yang telah berdiri sejak tahun 1997 yang bergerak dalam bidang manufacturing untuk menyediakan bahan bangunan. Selama ini proses pencatatan administrasi kehadiran PT Sri Indah Mandiri masih mengandalkan aplikasi Ms. Excel dan dokumen cetak sehingga menghasilkan akumulasi data kehadiran yang semakin bertambah banyak dan untuk mencari suatu data memerlukan waktu yang cukup lama. Selain itu, perhitungan waktu lembur masih dilakukan secara manual, sehingga seringkali menimbulkan kesalahan dalam proses perhitungan waktu lembur pegawai. Ditambah lagi pembuatan laporan rangkuman kehadiran juga masih menggunakan aplikasi Ms. Excel, sehingga menjadikan proses untuk menghasilkan laporan menjadi lambat. Penelitian ini bertujuan untuk merancang bangun sistem informasi kepegawaian berbasis web pada PT Sri Indah Mandiri dengan harapan dapat meningkatkan efisiensi PT Sri Indah Mandiri dalam pendataan absensi dan lembur. Metode perancangan yang digunakan penulis adalah metode agile dengan model scrum. Sistem informasi kepegawaian berbasis web pada PT Sri Indah Mandiri dirancang untuk memudahkan, meningkatkan akurasi serta mengurangi waktu yang diperlukan dalam pencatatan absensi dan lembur sehingga dapat meningkatkan kinerja PT Sri Indah Mandiri. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa sistem informasi kepegawaian berbasis web pada PT Sri Indah Mandiri dibangun menggunakan bahasa pemrograman PHP dengan penyimpanan data menggunakan database MySQL, menggunakan Phpmyadmin sebagai DBMS (Database Management System) dan menggunakan HTML sebagai bahasa pemrograman dalam membuat web. Sistem ini dapat meningkatkan kecepatan proses pencatatan absensi dan lembur pada PT Sri Indah Mandiri.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Absensi, Kepegawaian, Web: Absence, Staffing, Web.
Subjects: 000 Karya Umum > 000-009 Ilmu Umum dan Komputer > 004.21 Sistem Analis dan Desain Komputer
000 Karya Umum > 000-009 Ilmu Umum dan Komputer > 006.752 Blog, Web Blog
Divisions: Fakultas Teknik dan Komputer > Sistem Informasi
Depositing User: Lia Priscilla
Date Deposited: 01 Nov 2023 06:38
Last Modified: 06 Nov 2024 13:16
URI: http://repository.upbatam.ac.id/id/eprint/5756

Actions (login required)

View Item View Item

Downloads

Downloads per month over past year