Pengaruh Penggunaan Aplikasi Microsoft Teams terhadap Penyebaran Informasi pada Karyawan PT Schneider Batam

Jukasni, Yollanda (2023) Pengaruh Penggunaan Aplikasi Microsoft Teams terhadap Penyebaran Informasi pada Karyawan PT Schneider Batam. Skripsi thesis, Prodi Ilmu Komunikasi.

[img] Text
cover s.d bab III.pdf - Submitted Version

Download (16MB)
[img] Text
bab IV s.d bab V.pdf - Submitted Version
Restricted to Registered users only

Download (3MB) | Request a copy

Abstract

Microsoft Teams adalah platform baru kolaborasi yang telah menjadi populer dalam lingkungan kerja modern, menyediakan berbagai fitur untuk komunikasi dan kolaborasi dalam bentuk pesan instan, panggilan suara dan video, serta berbagi file. Perkembangan teknologi dan informasi menjadi sebuah reformasi yang tidak dapat dihindari dalam memasuki era 4.0. Para pengguna tidak hanya mengalami tantangan dalam penggunaan media baru namun juga harus mampu beradaptasi terhadap media tersebut. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah Microsoft Teams mempengaruhi penyebaran informasi pada karyawan PT Schneider Electric Batam. Metode penelitian yang digunakan ialah metode kauntitatif yang bersifat deskriptif. Teknik pengambilan sampel yang digunakan ialah teknik random sampling, sampel dalam penelitian ini 100 karyawan. Data penelitian diperoleh dari hasil kuesioner. Teknik analisis data menggunakan uji statistik deskriptif, uji asumsi klasik, regresi linear sederhana dan uji hipotesis. Hasil penelitian dari Penggunaan aplikasi Microsoft Teams dikatakan berpengaruh secara positif dan signifikan terhadap penyebaran informasi dikarenakan nilai pada penggunaan aplikasi tersebut signifikan 0,000 <0,05 dan nilai t-hitung sebesar 7,812 lebih besar dari nilai t-tabel yaitu sebesar 1,984.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Aplikasi Microsoft Teams, Mempengaruhi, Penyebaran Informasi: Microsoft Teams application, Influencing, Dissemination of information
Subjects: 300 Ilmu Sosial > 300 - 309 Sosiologi dan Antropologi > 302.23 Media Komunikasi, Media Massa
300 Ilmu Sosial > 300 - 309 Sosiologi dan Antropologi > 306 Kultur, Ilmu Budaya, Kebudayaan dan Lembaga-lembaga, Institusi
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial dan Humaniora > Ilmu Komunikasi
Depositing User: Susila Novmbrita
Date Deposited: 31 Oct 2023 07:12
Last Modified: 31 Oct 2023 07:12
URI: http://repository.upbatam.ac.id/id/eprint/5644

Actions (login required)

View Item View Item