Perancangan Prototype untuk Mengendalikan Peralatan Listrik Berbasis Arduino Uno

Pardede, Kristian Junianto (2019) Perancangan Prototype untuk Mengendalikan Peralatan Listrik Berbasis Arduino Uno. Skripsi thesis, Prodi Teknik Informatika.

[img] Text
cover s.d bab III.pdf - Submitted Version

Download (9MB)
[img] Text
bab IV s.d bab V.pdf - Submitted Version
Restricted to Registered users only

Download (1MB) | Request a copy

Abstract

Di era perkembangan teknologi, pada umumnya perangkat-perangkat listrik dikendalikan secara manual oleh pengguna. Seseorang harus menghidupkan dan mematikan saklar secara langsung yang terhubung ke perangkat listrik tersebut. Terkadang, ada beberapa perangkat listrik yang dijumpai masih hidup ketika tidak digunakan, hal ini dapat disebabkan oleh kelalaian pengguna untuk mematikan perangkat listrik tersebut. Jika jumlah perangkat listrik yang berada di dalam suatu rumah cukup banyak, maka akan sangat tidak efektif dan tidak nyaman untuk mematikan dan menghidupkan perangkat-perangkat listrik tersebut secara manual. Solusi yang tepat untuk membantu masalah tersebut adalah dengan merancang sebuah prototype, untuk mengendalikan peralatan listrik dari jarak yang jauh menggunakan smartphone. Dengan adanya prototype sistem pengendali tersebut kelalaian dalam mengendalikan peralatan listrik semakin berkurang, dan penggunaan energi listrik menjadi lebih efisien. Dengan terciptanya prototype tersebut, kita dapat mengetahui cara kerja dari alat pengendalian peralatan listrik otomatis tanpa menggunakan kabel. Perancangan ini menggunakan mikrokontroler arduino uno sebagai pusat pengendali. Kemudian relay digunakan sebagai saklar yang menerima perintah untuk mengaktifkan peralatan listrik dari sistem arduino. Menggunakan bluetooth untuk menghubungkan smartphone dengan arduino untuk bisa dikendalikan dari jauh, menggunakan aplikasi blynk pada smartphone. Dari hasil pengujian, sinyal bluetooth dapat tersambung pada smartphone sampai pada jarak 10 meter tanpa penghalang dan 6 meter dengan adanya penghalang. Lampu indikator relay menyala, menandakan bahwa relay berhasil menerima perintah dari sistem arduino dan mengaktifkan peralatan listrik sesuai dengan tombol yang ditekan dan diaktifkan melalui aplikasi blynk pada smartphone. Semua komponen pada rangkaian aktif dan bekerja dengan baik dan bener sesuai dengan perintah dan aturannya.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Mikrokontroler arduino, bluetooth, smartphone, Relay: microcontroller, arduino, bluetooth, smartphone, Relay
Subjects: 000 Karya Umum > 000-009 Ilmu Umum dan Komputer > 005.268 Pemrograman untuk Sistem Operasi Tertentu
Divisions: Fakultas Teknik dan Komputer > Teknik Informatika
Depositing User: Lia Priscilla
Date Deposited: 27 Oct 2023 07:20
Last Modified: 27 Oct 2023 07:20
URI: http://repository.upbatam.ac.id/id/eprint/5218

Actions (login required)

View Item View Item