Pengaruh Citra Merk dan Harga terhadap Minat Membeli Properti pada PT Putera Karyasindo Prakarsa

Budiman, Julius (2019) Pengaruh Citra Merk dan Harga terhadap Minat Membeli Properti pada PT Putera Karyasindo Prakarsa. Skripsi thesis, Prodi Manajemen.

[img] Text
cover s.d bab III.pdf - Submitted Version

Download (13MB)
[img] Text
bab IV s.d bab V.pdf - Submitted Version
Restricted to Registered users only

Download (6MB) | Request a copy

Abstract

Pertumbuhan ekonomi di Indonesia semakin lama semakin menurun, terlihat secara jelas pada penurunan nilai mata yang semakin lama semakin melemah yang mencapai angka 11.000 rupiah terhadap nilai tukar dolar singapura, akibat melemahnya ekonomi ini membuat daya beli masyarakat terhadap properti pun menjadi semakin terbatas sehingga konsumen menjadi lebih kritis dalam memilih properti yang akan dibelinya. Akibatnya perusahaan berlomba-lomba untuk membuat produk yang lebih unggul dari kompetitor lain untuk menjadi yang terbaik. PT Putera Karyasindo Prakarsa juga ikut bersaing untuk menyediakan produk yang terjangkau oleh semua kalangan masyarakat dan memiliki citra yang baik sehingga dapat memunculkan minat konsumen untuk membeli produknya. Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui pengaruh harga dan citra merek terhadap minat beli properti pada PT Putera Karyasindo Prakarsa. Penelitian ini dilakukan di PT Putera Karyasindo Prakarsa yang merupakan developer yang ada di Batam dan penelitian ini merupakan penelitian deskriptif kuantitatif dengan menggunakan 384 sampel yang diambil dengan metode incidentally sampling. Data yang telah terkumpul diuji menggunakan analisis regresi berganda dengan aplikasi SPSS 20. Hasil pengujian membuktikan bahwa harga berpengaruh signifikan dan positif terhadap minat beli pada tingkat signifikansi 0,000 < 0,05, citra merek berpengaruh signifikan dan positif terhadap minat beli dengan nilai signifikansi 0,032 < 0,05, serta harga dan citra merek berpengaruh signifikan positif terhadap minat beli dengan nilai signifikansi 0,000 < 0,05.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Harga, Citra Merek, Minat Beli: Price, Brand Image, Purchase Intention
Subjects: 600 Teknologi dan Ilmu-ilmu Terapan > 650-659 Manajemen dan Ilmu yang Berkaitan > 658.81 Manajemen Pemasaran
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial dan Humaniora > Manajemen
Depositing User: Lia Priscilla
Date Deposited: 12 Oct 2023 07:36
Last Modified: 12 Oct 2023 07:36
URI: http://repository.upbatam.ac.id/id/eprint/4480

Actions (login required)

View Item View Item