Orlando, Gito Idco (2018) Pengaruh Bauran Pemasaran terhadap Keputusan Pembelian Motor Yamaha di PT Graha Auto Perkasa Batu Aji Kota Batam. Skripsi thesis, Prodi Manajemen.
Text
cover s.d bab III.pdf - Submitted Version Download (20MB) |
|
Text
bab IV s.d bab V.pdf - Submitted Version Restricted to Registered users only Download (9MB) | Request a copy |
Abstract
Seiring dengan perkembangan dan kemajuan teknologi saat ini, alat transportasi sepeda motor merupakan sarana yang banyak diminati dan sangat dibutuhkan. Sehingga menarik minat perusahaan-perusahaan untuk saling berlomba dalam menciptakan Produk terbarunya. Penelitian ini dilatar belakangi oleh semakin ketatnya persaingan di bidang automotif, khususnya sepeda motor yang ditandai dengan banyak bermunculannya dealer-dealer dalam beberapa tahun belakangan ini. PT Graha Auto Perkasa sebagai dealer motor Yamaha mengalami penurunan hasil penjualan dibandingkan tahun-tahun sebelumnya. Penelitian ini dilakukan di PT Graha Auto Perkasa Batu Aji, yang bertujuan untuk mengetahui pengaruh dari variabel bebas yaitu produk, harga, promosi, dan tempat terhadap variabel terikat yaitu keputusan pembelian. Penelitian ini menggunakan teknik non probability sampling dan metode convenience sampling dengan sampel sebanyak 113 Orang dari Populasi konsumen PT Graha Auto Perkasa. Data dikumpulkan secara Primer dan Sekunder menggunakan kuesioner yang disebarkan kepada 113 Orang sampel, lalu Data diolah dengan Alat analisis aplikasi SPSS (Statistical Product Service Solution). Melakukan Uji validitas, Uji Reliabilitas, Uji Asumsi Klasik, Uji T dan Uji F yang bertujuan untuk mengetahui tanggapan responden terhadap masing-masing variabel. Dari hasil analisis menggunakan regresi dapat diketahui bahwa secara parsial dan simultan variabel produk, harga, promosi dan tempat semuanya berpengaruh positif dan signifikan terhadap keputusan pembelian di Dealer Graha Yamaha dengan Promosi sebagai variabel yang paling berpengaruh terhadap keputusan pembelian, disusul dengan produk, harga dan tempat.
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Produk, Harga, Promosi, Tempat , Keputusan Pembelian: Product, Price, Promotion, Place, Purchase Decision |
Subjects: | 600 Teknologi dan Ilmu-ilmu Terapan > 650-659 Manajemen dan Ilmu yang Berkaitan > 658.81 Manajemen Pemasaran |
Divisions: | Fakultas Ilmu Sosial dan Humaniora > Manajemen |
Depositing User: | Susila Novmbrita |
Date Deposited: | 11 Oct 2023 08:53 |
Last Modified: | 11 Oct 2023 08:53 |
URI: | http://repository.upbatam.ac.id/id/eprint/4363 |
Actions (login required)
View Item |