Analisa Proses Komunikasi Inovasi QR Code sebagai Pengembangan Objek Wisata Museum Raja Ali Haji Kota Batam

Erni, Erni (2023) Analisa Proses Komunikasi Inovasi QR Code sebagai Pengembangan Objek Wisata Museum Raja Ali Haji Kota Batam. Skripsi thesis, Prodi Ilmu Komunikasi.

[img] Text
cover.pdf - Submitted Version

Download (2MB)
[img] Text
bab I.pdf - Submitted Version

Download (2MB)
[img] Text
bab II.pdf - Submitted Version

Download (16MB)
[img] Text
bab III.pdf - Submitted Version

Download (7MB)
[img] Text
bab IV.pdf - Submitted Version
Restricted to Registered users only

Download (6MB) | Request a copy
[img] Text
bab V.pdf - Submitted Version

Download (936kB)
[img] Text
daftar pustaka.pdf - Submitted Version

Download (1MB)
[img] Text
lampiran.pdf - Submitted Version
Restricted to Registered users only

Download (11MB) | Request a copy

Abstract

Kota Batam merupakan salah satu tempat wisata yang memiliki daya tarik wisata yang berbeda dengan wisata lainnya. Kota Batam memiliki tempat wisata yang sangat menarik sehingga banyak wisatawan lokal maupun mancanegara yang mengunjungi tempat wisata tersebut. Salah satunya adalah Museum Raja Ali Haji di Kota Batam. Museum yang memiliki 72 koleksi peninggalan zaman dahulu ini membuat wisatawan sangat tertarik untuk berkunjung ke Kota Batam. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pola, proses komunikasi, dan strategi museum dalam menginformasikan teknologi QR Code kepada masyarakat. Teknik pengumpulan data melalui wawancara, observasi, dokumentasi dan studi literatur. Metode analisis data yang digunakan adalah reduksi data, display data, dan verifikasi dengan model analisis data Miles dan Huberman. Hasil penelitian bahwa inovasi teknologi QR Code pada museum dikatakan efektif dan membantu pengunjung untuk mendapatkan informasi yang lengkap mengenai benda-benda koleksi yang ada di museum. Kesimpulan dari penelitian ini adalah pola komunikasi yang digunakan adalah pola komunikasi linier. Proses komunikasi dilakukan oleh komunikator menyampaikan pesan melalui media elektronik, media cetak, dan media sosial kepada khalayak. Strategi yang digunakan adalah kegiatan Go To School Museum, kunjungan ke berbagai pihak dan sekolah. Program-program kegiatan yang dilakukan Museum Raja Ali Haji yaitu Museum Go To School, Hari Jadi Museum, Seminar benda-benda koleksi museum dan kegiatan berkunjung ke pulau-pulau untuk melihat benda-benda sejarah

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Proses Komunikasi, QR Code, Wisata Museum, Objek Wisata, Komunikasi Inovasi: Communication Process, QR Code, Museum Tourism, Tourism Object, Innovation Communication
Subjects: 300 Ilmu Sosial > 320-329 Ilmu Politik dan Pemerintahan > 320 Ilmu Politik dan Ilmu Pemerintahan
300 Ilmu Sosial > 300 - 309 Sosiologi dan Antropologi > 302.23 Media Komunikasi, Media Massa
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial dan Humaniora > Ilmu Komunikasi
Depositing User: Susila Novmbrita
Date Deposited: 24 May 2023 10:50
Last Modified: 20 Jun 2024 02:31
URI: http://repository.upbatam.ac.id/id/eprint/2760

Actions (login required)

View Item View Item