Christiani, Julyana (2020) Analisis Kelayakan Investasi pada Pengembangan Usaha Minimarket di Golden Lucky Shop. Skripsi thesis, Prodi Teknik Industri.
Text
cover s.d bab III.pdf - Submitted Version Download (979kB) |
|
Text
bab IV s.d V.pdf - Submitted Version Restricted to Registered users only Download (588kB) | Request a copy |
Abstract
Minimarket Golden Lucky Shop bergerak di bidang usaha jual beli kebutuhan sehari-hari. Pengembangan usaha Minimarket Golden Lucky Shop dilakukan dengan perluasan (ekspansi) usaha. Tujuan dari penelitian ini adalah mengidentifikasi kelayakan investasi pada pengembangan usaha minimarket di Golden Lucky Shop. Penelitian ini menggunakan Studi Kelayakan dengan menganalisis aspek hukum, aspek pasar, aspek teknis, aspek manajemen dan aspek keuangan. Metode yang digunakan adalah kelengkapan perizinan usaha yang dimiliki, metode peramalan sejenis tren linier dan penerapan bauran pemasaran, metode pemilihan lokasi sejenis penilaian faktor, metode analisis jabatan sumber daya manusia. dan metode penilaian investasi yaitu Payback Period, Net Present Value, Profitability Index dan Internal Rate of Return. Hasil dari penelitian ini adalah dokumen�dokumen perizinan yang dimiliki usaha minimarket lengkap sesuai dengan ketentuan dan masih berlaku, penjualan minimarket meningkat berdasarkan hasil peramalan dan menerapkan strategi mix marketing 4P (product, price, promotion, place), lokasi yang dipilih adalah loket Holiday Hotel No. 10, terdapat struktur organisasi, deskripsi pekerjaan dan spesifikasi pekerjaan untuk 4 jabatan dalam minimarket, dan biaya investasi tambahan untuk pengembangan usaha adalah Rp52.117.000, Payback Period adalah 5,49 tahun, Net Present Value adalah Rp 61.693.542, Profitability Index adalah 1,25 dan Internal Rate Of Return adalah 12,47%. Hal ini berarti bahwa investasi pada pengembangan usaha minimarket di Golden Lucky Shop ditinjau dari aspek hukum, pasar, teknis, manajemen dan keuangan adalah layak
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Investasi, Pengembangan usaha, Studi kelayakan Bisnis, Aspek Kelayakan Bisnis: Investment, Business Development, Business Feasibility Study, Business Feasibility Aspect. |
Subjects: | 600 Teknologi dan Ilmu-ilmu Terapan > 670-679 Pabrik-pabrik, Manufaktur > 670.285 Pengolahan dan Analisa Data di Bidang Manufaktur |
Divisions: | Fakultas Teknik dan Komputer > Teknik Industri |
Depositing User: | Melsa Yulia |
Date Deposited: | 24 Nov 2022 10:10 |
Last Modified: | 24 Nov 2022 10:10 |
URI: | http://repository.upbatam.ac.id/id/eprint/2414 |
Actions (login required)
View Item |