Pasaribu, Fendry Lasniroha (2020) Analisis Efektifitas Mesin Injection Moulding pada PT Nittoh Batam. Skripsi thesis, Prodi Teknik Industri.
Text
cover s.d bab III.pdf - Submitted Version Download (1MB) |
|
Text
bab IV s.d V.pdf - Submitted Version Restricted to Registered users only Download (416kB) | Request a copy |
Abstract
PT Nittoh Batam merupakan perusahaan yang bergerak pada industri plastik. Produk yang dihasilkan berupa komponen mobil yaitu reflector dan inner reflector. Dalam aktifitas produksi tidak terlepas dari mesin/peralatan, karena mesin merupakan faktor terpenting setiap perusahaan. Mesin injection moulding Fanuc S-150T meruapakan salah satu mesin yang digunakan untuk menghasilkan produk reflector dan inner reflector yang berkualitas. Seiring waktu beroperasi mesin tersebut sering mengalami kerusakan sehingga menghasilkan breakdown, defect¸bahkan menyebabkan target produksi yang tidak tercapai. Sehingga menimbulkan banyak kerugian yang harus dikeluarkan perusahaan akibat masalah pada mesin injection moulding Fanuc S-150T tersebut. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis efektifitas mesin injection moulding Fanuc S-150T yang dilakukan pada PT Nittoh Batam. Analisis ini dilakukan untuk mengukur seberapa besar nilai Availability, Performance efficiency, Quality rate, dan untuk mengetahui tinggi rendahnya kinerja mesin injection moulding. Sehingga perbaikan secara terus-menurus dapat dilakukan jika ditemukan ada kerusakan pada mesin. Metode yang digunakan adalah studi kasus menggunakan metode Overall equipment effectiveness (OEE). Hasil analisis pada penilitian menunjukkan bahwa nilai OEE pada aktivitas produksi sangat rendah yaitu 44.25% (january), 47.14% (february), 40.75% (maret), 43.37% (april), 45.68% (may), dan 35.53% (juni). Masalah utama yang disebabkan oleh menurunnya kecepatan produksi pada mesin, downtime mesin dan temperatur mesin yang tidak stabil. Sehingga menyebabkan breakdown time mesin, set-up mesin yang terlalu lama, dan menyebabkan banyaknya produk cacat (defect).
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Availability, Performance, Overall Equipment Effectiveness (OEE), Quality: Availability, Performance, Overall Equipment Effectiveness (OEE), Quality |
Subjects: | 600 Teknologi dan Ilmu-ilmu Terapan > 620-629 Ilmu Teknik dan yang Berkaitan > 620.004 Teknik Desain, Pengujian, Pengukuran, Kualitas, Perawatan, Pemeliharaan, Perbaikan |
Divisions: | Fakultas Teknik dan Komputer > Teknik Industri |
Depositing User: | Melsa Yulia |
Date Deposited: | 24 Nov 2022 07:59 |
Last Modified: | 24 Nov 2022 07:59 |
URI: | http://repository.upbatam.ac.id/id/eprint/2393 |
Actions (login required)
View Item |