Nababan, Innes H (2021) Analisis Faktor-Faktor Yang Mempengaruhi Pergantian Auditor Pada Perusahaan Sektor Keuangan Di Bursa Efek Indonesia. Skripsi thesis, Prodi Akuntansi.
Text
cover s.d bab III.pdf - Submitted Version Download (972kB) |
|
Text
bab IV s.d V.pdf - Submitted Version Restricted to Registered users only Download (306kB) | Request a copy |
Abstract
Pergantian auditor diidentikkan dengan pergantian kantor akuntan publik. Pergantian auditor bisa dilaksanakan baik wajib atau sukarela. Karena adanya permasalahan dari auditor atau perusahaan itu sendiri, auditor dapat berubah. Pergantian auditor akan menimbulkan kecurigaan dikalangan pemegang saham. Beberapa penelitian sebelumnya memperlihatkan hasil yang beragam. Penelitian ini diadakan guna mengetahui dan membuktikan signifikansi pengaruh Audit delay, Financial distress dan Pergantian manajemen terhadap Pergantian Auditor pada perusahaan sektor keuangan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia pada tahun 2016-2020. Metode analisis data yang dipergunakan adalah statistik deskriptif dan regresi logistik serta menggunakan bantuan SPSS (Statistical Package For The Social Sciens) 25. Populasi yang dipergunakan adalah 45 perseroan. Purposive sampling digunakan dalam metode pemilihan sampel dan hasil tersedia 11 perusahaan dari tahun 2016-2020. Jenis data yang dipergunakan ialah data sekunder berupa laporan keuangan perusahaan dan laporan auditor independen. Capaian uji secara parsial memperlihatkan Audit delay ada pengaruh signifikan pada Pergantian auditor dengan nilai signifikan 0,016 < 0,05, Financial distress tidak berpengaruh signifikan terhadap pergantian auditor dengan nilai signifikan 0,444 >0,05 serta Pergantian manajemen tidak berpengaruh signifikan terhadap Pergantian auditor dengan nilai signifikan 0,110>0,05 terhadap Pergantian auditor. Secara simultan memperlihatkan Audit delay, Financial distress dan Pergantian manajemen ada pengaruh pada Pergantian Auditor dengan nilai signifikan 0.039<0,05.
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Audit Delay, Financial Distress, Pergantian Auditor, Pergantian Manajemen, Auditor swiching, Audit Delay, Financial Distress and Management Turnover |
Subjects: | 300 Ilmu Sosial > 330-339 Ilmu Ekonomi > 330 Ilmu Ekonomi 300 Ilmu Sosial > 330-339 Ilmu Ekonomi > 332.6 Investasi 600 Teknologi dan Ilmu-ilmu Terapan > 650-659 Manajemen dan Ilmu yang Berkaitan > 657.48 Akuntansi Analitik, Akuntansi Keuangan 600 Teknologi dan Ilmu-ilmu Terapan > 650-659 Manajemen dan Ilmu yang Berkaitan > 657.661 Akuntansi Publik, Akuntansi Pemerintah, Akuntansi Pemerintahan 600 Teknologi dan Ilmu-ilmu Terapan > 650-659 Manajemen dan Ilmu yang Berkaitan > 658.1511 Akuntansi Manajerial, Akuntansi Manajemen |
Divisions: | Fakultas Ilmu Sosial dan Humaniora > Akuntansi |
Depositing User: | Melsa Melsa |
Date Deposited: | 09 Sep 2021 02:40 |
Last Modified: | 09 Sep 2021 02:40 |
URI: | http://repository.upbatam.ac.id/id/eprint/1055 |
Actions (login required)
View Item |