Pengukuran Efektivitas Mesin Monozukuri untuk Menentukan Kebijakan Perawatan Mesin pada Industri Manufaktur Elektronik

Sianturi, Marta (2019) Pengukuran Efektivitas Mesin Monozukuri untuk Menentukan Kebijakan Perawatan Mesin pada Industri Manufaktur Elektronik. Skripsi thesis, Program Studi Teknik Industri.

[img] Text
cover sd. bab III.pdf - Submitted Version

Download (723kB)
[img] Text
bab IV s.d V.pdf - Submitted Version
Restricted to Registered users only

Download (809kB) | Request a copy

Abstract

Salah satu faktor penunjang keberhasilan suatu industri manufaktur adalah ketersediaan mesin dan peralatan yang memadai. Oleh sebab itu, sebagian perusahaan memutuskan untuk menggunakan mesin sebagai alat bantu utama dalam menjalankan proses produksi, dengan harapan jumlah produksi dapat meningkat dan mampu memenuhi seluruh permintaan pasar. PT TDK Electronics Indonesia adalah sebuah perusahaan di Batam yang memproduksi Pressure and Temperature Sensor. Salah satu mesin yang digunakan adalah mesin Monozukuri yaitu mesin perakitan otomatis, namun mesin selalu mengalami downtime setiap hari mengakibatkan kerugian waktu dan produk yang tidak sesuai spesifikasi. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui nilai efektivitas mesin, six big losses yang paling dominan mempengaruhi penurunan efektivitas mesin, menentukan faktor dan akar penyebab rendahnya nilai efektivitas mesin, dan memberikan usulan perbaikan dan kebijakan perawatan. Penelitian ini menggunakan metode OEE untuk menentukan nilai efektivitas mesin dan FMEA sebagai langkah untuk memperbaiki masalah. Dari hasil perhitungan diperoleh nilai OEE sebesar 70,59%. Berdasarkan diagram pareto, penyebab rendahnya efektifitas mesin adalah breakdown losses sebesar 60,24%. Penyebab breakdown losses diidentifikasi menggunakan diagram Ishikawa. Potensial terbesar penyebab kegagalan adalah keausan feeder dan chuck dengan nilai RPN 144, dan potensi terendah adalah keausan carrier dengan nilai RPN 75. Usulan perbaikan adalah menyediakan stok suku cadang, membuat SOP, melaksanakan pelatihan berkala, dan meningkatkan pengawasan dalam dalam hal perawatan mesin.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Downtime, Six Big Losses, OEE, FMEA: Efektivitas, Downtime, Six Big Losses, OEE, FMEA
Subjects: 600 Teknologi dan Ilmu-ilmu Terapan > 620-629 Ilmu Teknik dan yang Berkaitan > 620.004 Teknik Desain, Pengujian, Pengukuran, Kualitas, Perawatan, Pemeliharaan, Perbaikan
Divisions: Fakultas Teknik dan Komputer > Teknik Industri
Depositing User: Susila Novmbrita
Date Deposited: 14 Oct 2023 07:39
Last Modified: 14 Oct 2023 07:39
URI: http://repository.upbatam.ac.id/id/eprint/4784

Actions (login required)

View Item View Item