Pengaruh Kesadaran Merek dan Harga terhadap Keputusan Pembelian pada PT Mitra Anna Sejatindo

Carvin, Willi (2018) Pengaruh Kesadaran Merek dan Harga terhadap Keputusan Pembelian pada PT Mitra Anna Sejatindo. Skripsi thesis, Prodi Manajemen.

[img] Text
cover s.d bab III.pdf - Submitted Version

Download (931kB)
[img] Text
bab IV s.d V.pdf - Submitted Version
Restricted to Registered users only

Download (558kB) | Request a copy

Abstract

Salah satu masalah pokok yang menjadi permasalahan dalam perusahaan adalah persaingan antar produk merek dan harga.Tingginya persaingan membuat perusahaan PT. Mitra Anna Sejatindo untuk semakin berlomba dalam menawarkan produk maupun harga yang bersaing supaya dapat menciptakan dan mempertahankan pelanggan.Objek permasalahan yang diteliti dalam penelitian ini adalah pengaruh kesadaran merek dan harga terhadap keputusan pembelian pada PT Mitra Anna Sejatindo.Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh kesadaran merek terhadap keputusan pembelian, untuk mengetahui pengaruh harga terhadap keputusan pembelian, serta pengaruh kesadaran merek dan harga terhadap keputusan pembelian.Dalam penelitian ini populasi ada sebanyak 133 orang dan sampel yang merupakan bagian dari populasi diambil dengan teknik simple random sampling dan menggunakan rumus slovin sehingga diperoleh sampelnya sebanyak 100 orang.Teknik pengumpulan data dilakukan dengan kuesioner (data primer) dan mengkaji pustaka (data sekunder).Metode yang dilakukan dalam penelitian ini adalah metode analisis regresi linear berganda. Alat yang digunakan untuk melakukan pengujian yaitu dengan program SPSS.Hasil dari penelitian ini menunjukan bahwa kesadaran merek dan harga berpengaruh secara simultan terhadap keputusan pembelian.Kesadaran merek berpengaruh secara parsial terhadap keputusan pembelian.Harga berpengaruh signifikan secara parsial terhadap keputusan pembelian.Skripsi ini dapat membantu perusahaan untuk membuat strategi yang lebih baik untuk meningkatkan kesadaran merek dan harga yang di berikan kepada pelanggan sehingga dapat menghasilkan keputusan pembelian.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: kesadaran Merek, Harga dan Keputusan pembelian: Brand awareness, Price and purchase decisions
Subjects: 600 Teknologi dan Ilmu-ilmu Terapan > 650-659 Manajemen dan Ilmu yang Berkaitan > 658.81 Manajemen Pemasaran
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial dan Humaniora > Manajemen
Depositing User: Susila Novmbrita
Date Deposited: 12 Oct 2023 09:41
Last Modified: 12 Oct 2023 09:41
URI: http://repository.upbatam.ac.id/id/eprint/4543

Actions (login required)

View Item View Item