Sapta, Lisma (2018) Perbaikan Cycle Time Produksi dengan Pengadaan Alat Pengering Biji Kopi untuk Meningkatkan Produktivitas di CV Kopi Cahaya Semende. Skripsi thesis, Prodi Teknik Industri.
Text
cover s.d bab III.pdf - Submitted Version Download (556kB) |
|
Text
bab IV s.d V.pdf - Submitted Version Restricted to Registered users only Download (355kB) | Request a copy |
Abstract
CV Kopi Cahaya Semende merupakan usaha yang bergerak dibidang pengolahan biji kopi menjadi kopi bubuk dalam kemasan. Usaha ini dibangun di Desa Perapau. Pengolahan biji kopi menjadi bubuk kopi terdapat beberapa proses kerja yaitu : pencucian biji kopi, pengeringan atau penjemuran biji kopi, pendinginan biji kopi, pembubukan dan pengemasan bubuk kopi. Pada proses pengeringan biji kopi memiliki waktu tunggu yang relatif lama hal ini disebabkan cuaca yang tidak stabil sehingga mengakibatkan CV Kopi Cahaya Semende belum mampu meningkatkan hasil produksi yang maksimal, Untuk mengatasi permasalah pada proses pengeringan dan memenuhi kebutuhan permintaan konsumen maka CV Kopi Cahaya Semende ingin melakukan perbaikan proses produksi, pada lini pengeringan biji kopi. Dengan melakukan pengadaan alat pengering biji kopi guna mengurangi waktu tunggu pada proses pengeringan dan menghilangkan ketergantungan pengeringan terhadap sinar matahari agar proses pengolahan biji kopi stabil dan dapat meningkatkan produktivitas dengan menggunakan metode MCE. Manufacturing cycle effectiven (MCE) merupakan alat analisis terhadap aktivitas-aktivitas produksi. Penelitian ini bertujuan untuk memperbaiki waktu tunggu pada proses pengeringan. Dalam penelitian ini diukur waktu tunggu pada proses produksi yaitu pengeringan sebelum dan sesudah menggunakan alat. Hasil pengeringan sebelum menggunakan alat sebesar 315,15 menit dan untuk hasil pengeringan setelah menggunakan alat sebesar 31,13 menit. Hasil perhitungan MCE sebelum penggunaan alat dihitung dari nilai terkecil, rata-rata dan terbsear adalah 38,70%, 38,94%,38,12%. Hasil perhitungan non value added activity dari nilai terkecil, rata-rata, terbesar adalah 61,3% (100%-38,70%), 61,06% (100%- 38,94%),61,88% (100%-38,12). Hasil perhitungan MCE setelah penggunaan alat dihitung dari nilai terkecil, rata-rata dan terbsear adalah 90,95%, 88,23%, 87,13. Hasil perhitungan non value added activity dari nilai terkecil, rata-rata, terbesar adalah 9,05% (100%-90,95%),11,77% (100%-88,23%),12,87% (100%-87,13).
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Kopi, MCE, Produktivitas, Waktu siklus, Waktu baku, Waktu normal: Coffee, MCE, Productivity, Cycle time, Default time, Normal time |
Subjects: | 300 Ilmu Sosial > 330-339 Ilmu Ekonomi > 338 Produksi, Ekonomi Industri |
Divisions: | Fakultas Teknik dan Komputer > Teknik Industri |
Depositing User: | Susila Novmbrita |
Date Deposited: | 20 Sep 2023 01:29 |
Last Modified: | 20 Sep 2023 01:29 |
URI: | http://repository.upbatam.ac.id/id/eprint/3816 |
Actions (login required)
View Item |