Siahaan, Crisnova Katalonika (2020) An Analysis of Word Formation in Instagram of Sharena Delon: Morphological Approach. Skripsi thesis, Prodi Sastra Inggris.
Text
cover s.d bab III.pdf - Submitted Version Download (3MB) |
|
Text
bab IV & V.pdf - Submitted Version Restricted to Registered users only Download (1MB) | Request a copy |
Abstract
Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif kualitatif yang menyelidiki proses pembentukan kata dan pengaruhnya terhadap kelas kata. Sumber data dalam penelitian ini adalah Instagram dari Sharena Delon. Data dalam penelitian ini diambil dari keterangan atau kata-kata yang terdiri dari proses morfologi di Instagram Sharena Delon. Metode pengumpulan adalah dengan observasi. Data dianalisis dengan metode agih dan padan dari Sudaryanto (2015). Penulis menggunakan teori O'Grady yang membagi proses pembentukan kata menjadi 10 jenis, yaitu derivasi, peracikan, konversi, kliping, campuran, formasi belakang, akronim, onomatopoeia, penciptaan kata, dan infleksi. Penelitian ini juga menggunakan teori Carter & McCarthy untuk menunjukkan perubahan kelas kata setelah proses pembentukan kata. Hasil penelitian ini akan ditunjukkan berdasarkan teori O'Grady's dan Carter & McCarthy. Hasil dalam penelitian ini menunjukkan bahwa sebagian besar data memiliki perubahan kelas kata setelah proses pembentukan kata dan beberapa tidak. Proses kliping dan campuran adalah proses yang paling banyak terjadi di Instagram Sharena Delon. Ini menunjukkan bahwa orang pada zaman sekarang suka dan senang untuk mempersingkat kata yang lebih panjang untuk menjadi satu kata baru yang lebih singkat dalam penggunaan bahasa sehari-hari mereka. Proses penciptaan kata adalah proses yang paling sedikit digunakan di Instagram Sharena Delon. Ini menunjukkan bahwa orang-orang saat ini tidak terlalu suka menggunakan merek produk untuk menamai barang kepunyaan mereka.
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Morfologi, Pembentukan Kata, Kelas Kata, Morphology, Word Formation, Part of Speech |
Subjects: | 300 Ilmu Sosial > 300 - 309 Sosiologi dan Antropologi > 302.23 Media Komunikasi, Media Massa 300 Ilmu Sosial > 300 - 309 Sosiologi dan Antropologi > 302.24 Isi Komunikasi |
Divisions: | Fakultas Ilmu Sosial dan Humaniora > Sastra Inggris |
Depositing User: | Chrisna Sumbayak |
Date Deposited: | 30 Mar 2021 09:41 |
Last Modified: | 03 Apr 2021 01:57 |
URI: | http://repository.upbatam.ac.id/id/eprint/351 |
Actions (login required)
View Item |