Juniasih, Putri Ayu (2018) Pride And Respect Of The Main Character In “Death Of A Salesman Drama”: A Psychological Approach. Skripsi thesis, Prodi Sastra Inggris.
Text
cover s.d bab III.pdf - Submitted Version Download (369kB) |
|
Text
bab IV s.d V.pdf - Submitted Version Restricted to Registered users only Download (334kB) | Request a copy |
Abstract
Penelitian ini disusun dengan tujuan untuk menganalis elemen kebutuhan penghargaan diri dalam sebuah drama, yakni Death of a Salesman. Drama yang merupakan karya seorang penulis Amerika, Arthur Miller pada tahun 1949 ini mengisahkan suka duka dalam hubungan sebuah keluarga Amerika. Sikap dan kepribadian dalam karakter utama Death of a Salesman, yaitu Willy Loman lah yang akan menjadi bahan penelitian penulis. Teori yang digunakan dalam penilitian ini adalah Hirarki Kebutuhan dari Abraham Maslow yang mencakup 5 level kebutuhan, yakni kebutuhan fisiologis, kebutuhan rasa aman, kebutuhan akan rasa memiliki dan kasih sayang, kebutuhan akan penghargaan diri, dan kebutuhan akan aktualisasi diri. Peneliti kemudian menetapkan fokus penelitian pada kebutuhan Willy Loman akan penghargaan diri. Ketika manusia sudah berinteraksi secara intens dengan lingkungan sosialnya, maka akan muncul keinginan dari dalam diri untuk dihormati, diapresiasi, serta diakui akan keahlian maupun kemampuanya. Dalam membahas kebutuhan akan penghargaan diri, peneliti kemudian akan memfokuskan penelitiannya pada hasrat yang berlebih dalam aspek penghargaan dan penghormatan diri yang ditemukan dalam karakter Willy Loman pada drama Death of a Salesman. Dalam proses pengumpulan data, peneliti menggunakan metode dokumentasi dan teknik catat. Peneliti kemudian mengaplikasikan metode kualitatif deskriptif dan teknik analisa konten dalam elemen ekstrinsik dan intrinsik dalam proses mengalisa data. Hasil penelitian pun ditampilkan dalam bentuk informal yang mana peneliti menjabarkannya dalam bentuk kata dan kalimat. Peneliti akhirnya menemukan bahwa karakter Willy Loman memiliki hasrat yang berlebih pada penghargaan dan penghormatan diri yang disampaikan untuk: menghindari kenyataan akan ketidakmampuan ekonomi, menolak bantuan, menuntut penghormatan dan penghargaan diri sebagai rekan kerja dan orang-tua. Peneliti juga menemukan beberapa motif yang menjadi penyebab Willy Loman melakukan kesalahan dalam memenuhi kebutuhan akan penghargaan dirinya, yaitu: ketidakpuasan Willy Loman memenuhi kebutuhan fisiologis, ketidakpuasan Willy Loman memenuhi kebutuhan rasa aman dan ketidakpuasan Willy Loman memenuhi kebutuhan akan rasa memiliki dan kasih sayang dalam dirinya.
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Hirarki Kebutuhan, kebutuhan akan penghargaan diri,penghargaan, penghormatan diri: Hierarchy of needs, self- esteem needs, pride, self-respect |
Subjects: | 800 Kesusastraan > 800-809 Teori Kesusastraan dan Retorika > 808.062 Abstrak dan Ringkasan Sastra |
Divisions: | Fakultas Ilmu Sosial dan Humaniora > Sastra Inggris |
Depositing User: | Susila Novmbrita |
Date Deposited: | 29 Aug 2023 09:07 |
Last Modified: | 29 Aug 2023 09:07 |
URI: | http://repository.upbatam.ac.id/id/eprint/3471 |
Actions (login required)
View Item |