Faktor-Faktor yang Mempengaruhi Independensi Auditor pada Inspektorat Daerah Kota Batam Provinsi Kepulauan Riau

Indrasari, Yeni (2017) Faktor-Faktor yang Mempengaruhi Independensi Auditor pada Inspektorat Daerah Kota Batam Provinsi Kepulauan Riau. Skripsi thesis, Prodi Akuntansi.

[img] Text
cover s.d bab III.pdf - Submitted Version

Download (20MB)
[img] Text
bab IV s.d bab V.pdf - Submitted Version
Restricted to Registered users only

Download (6MB) | Request a copy

Abstract

Pengawasan Intern Pemerintah dilakukan oleh Aparat Pengawasan Intern Pemerintah (APIP) yang dituntut untuk memiliki kompetensi dan independensi. Salah satu Aparat Pengawasan Intern Pemerintah adalah Inspektorat Pemerintah Kota. Menurut Peraturan Badan Pemeriksa Keuangan RI Nomor 01 Tahun 2007 tanggal 7 Maret 2007 tentang Standar Pemeriksaan Keuangan Negara, Lampiran II menyatakan bahwa adanya gangguan pribadi, ekstern dan organisasi yang dapat mempengaruhi independensi seorang auditor. Maka tujuan penelitian ini untuk menguji secara empiris dan menganalisis apakah gangguan pribadi, gangguan ekstern dan gangguan organisasi berpengaruh terhadap independensi auditor di Inspektorat Daerah Kota Batam Provinsi Kepulauan Riau. Populasi pada penelitian ini adalah staff di Inspektorat Daerah Kota Batam yang berjumlah 39 orang staff, yang keseluruhannya dijadikan sampel. Untuk menguji hipotesis pengaruh gangguan pribadi, gangguan ekstern, dan gangguan organisasi terhadap independensi auditor secara simultan dan parsial digunakan uji F dan uji t. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa gangguan pribadi, gangguan ekstern, dan gangguan organisasi secara simultan tidak berpengaruh signifikan terhadap independensi auditor. Demikian juga, secara parsial gangguan pribadi, gangguan ekstern, dan gangguan organisasi tidak berpengaruh signifikan terhadap independensi auditor. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa hanya 3,3% variasi variabel dependen (independensi auditor) dijelaskan oleh variabel independen (gangguan pribadi, gangguan ekstern dan gangguan organisasi), dan sisanya sebesar 96,7% dijelaskan oleh variabel lain di luar variabel yang digunakan

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Gangguan Pribadi, Gangguan Ekstern, Gangguan Organisasi, dan Independensi Auditor: Persoal Disturbance, External Disturbance, Organizational Disturbance, and The Auditors’ Independence
Subjects: 600 Teknologi dan Ilmu-ilmu Terapan > 650-659 Manajemen dan Ilmu yang Berkaitan > 657.45 Audit Keuangan, Pemeriksaan Keuangan
600 Teknologi dan Ilmu-ilmu Terapan > 650-659 Manajemen dan Ilmu yang Berkaitan > 657.48 Akuntansi Analitik, Akuntansi Keuangan
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial dan Humaniora > Akuntansi
Depositing User: Lia Priscilla
Date Deposited: 29 Aug 2023 03:25
Last Modified: 29 Aug 2023 03:25
URI: http://repository.upbatam.ac.id/id/eprint/3444

Actions (login required)

View Item View Item