Perbaikan Tata Letak Penyimpanan Barang di Gudang PT STB

Purba, Nova Sulastri (2022) Perbaikan Tata Letak Penyimpanan Barang di Gudang PT STB. Skripsi thesis, Prodi Teknik Industri.

[img] Text
cover s.d bab III.pdf - Submitted Version

Download (1MB)
[img] Text
bab IV s.d V.pdf - Submitted Version
Restricted to Registered users only

Download (415kB) | Request a copy

Abstract

Saat ini, penempatan produk garment di Gudang PT STB kurang optimal karena penempatannya dilakukan secara acak dan belum memperhatikan frekuensi perpindahan, sehingga produk fast moving harus menempuh perjalanan jauh untuk pengambilannya. Penelitian ini bertujuan untuk membuat usulan layout penempatan produk optimal berdasarkan metode class based storage dengan analisis ABC dalam mengetahui klasifikasi produk PT Sunningdale. Tahapan penelitian dimulai dengan menghitung frekuensi perpindahan, mengklasikasikan produk berdasarkan frekuensi perpindahan, menentukan jumlah tempat penyimpanan dan membuat usulan layout dengan pertimbangan rak. Hasil penelitian menunjukkan bahwa frekuensi perpindahan, produk dikelompokkan menjadi kelas A yang terdiri dari 2 produk, kelas B yang terdiri dari 3 produk serta kelas C yang terdiri dari 3 produk. Dengan menerapkan proposal design garment warehouse dapat menambah kapasitas warehouse, sehingga menghasilkan space kosong untuk meletakkan 40 palet. Rak yang terpakai hanya 161 rak dari 166 rak yang tersedia di warehouse GC. Rak yang tersisa tersebut boleh digunakan untuk menempatkan produk jika terjadi kenaikan demand produk. Kapasitas tata letak gudang awal yaitu 856 palet. Kapasitas tata letak gudang usulan GC yaitu 1328 palet. Kapasitas penyimpanan produk di Gudang GC dengan tata letak usulan mengalami penambahan kapasitas sebesar 35,54%.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Gudang Garment, Class Based Storage, Klasifikasi ABC, Penempatan persediaan barang jadi: Garment Warehouse, Class Based Storage, ABC Classification, Placement of finished goods
Subjects: 600 Teknologi dan Ilmu-ilmu Terapan > 670-679 Pabrik-pabrik, Manufaktur > 670 Manufaktur, Pabrik-pabrik
600 Teknologi dan Ilmu-ilmu Terapan > 620-629 Ilmu Teknik dan yang Berkaitan > 620.004 Teknik Desain, Pengujian, Pengukuran, Kualitas, Perawatan, Pemeliharaan, Perbaikan
Divisions: Fakultas Teknik dan Komputer > Teknik Industri
Depositing User: Melsa Melsa
Date Deposited: 28 Oct 2022 09:30
Last Modified: 28 Oct 2022 09:30
URI: http://repository.upbatam.ac.id/id/eprint/1866

Actions (login required)

View Item View Item