Vionika, Debi (2019) Analisis Yuridis terhadap Iklan menyesatkan yang Merugikan Konsumen dalam Jual Beli Online (Studi pada Badan Penyelesaian Sengketa Konsumen Kota Batam). Skripsi thesis, Prodi Ilmu Hukum.
Text
cover s.d bab III.pdf - Submitted Version Download (13MB) |
|
Text
bab IV s.d bab V.pdf - Submitted Version Download (8MB) |
Abstract
Iklan merupakan penyampaian informasi terhadap barang dan jasa yang dipromosikan kepada konsumen baik secara offline maupun online. Iklan yang tidak sesuai melalui offline ataupun online disebut iklan yang menyesatkan. Dalam penelitian ini lebih mengarah kepada iklan online sehingga konsumen dapat mengerti tentang iklan yang menyesatkan. Biasanya transaksi online diselesaikan secara litigasi ataupun nonlitigasi. BPSK dapat menyelesaikan sengketa secara nonlitigasi. Oleh sebab itu maka dengan adanya penyelesaian sengketa transaksi online dapat diselesaikan di BPSK, penulis tertarik mengambil judul Analisis Yuridis Terhadap Iklan Menyesatkan Yang Merugikan Konsumen Dalam Jual Beli Online (Studi Pada Badan Penyelesaian Sengketa Konsumen Kota Batam). Tujuan penelitian ini adalah sebagai berikut: pertama, menganalisis Undang-Undang Perlindungan Konsumen terhadap iklan online yang menyesatkan bagi e-konsumen. kedua, Kendala yang ditemui BPSK dalam menanggani kasus jual beli online. Adapun metode penelitian yaitu jenis penelitian hukum empiris dengan metode pendekatan yuridis empiris serta sifat penelitiannya kualitatif. Hasil penelitian, analisis UUPK terhadap iklan online yang menyesatkan tidak diatur secara khusus dalam pasal dan UUPK serta penyelesaian sengketa online yang dilaksanakan oleh BPSK dipengaruhi oleh jarak dan biaya. Simpulan yang dapat peneliti ambil dari hasil penelitian adalah bahwasannya transaksi online terhadap iklan yang menyesatkan dapat diselesaikan oleh BPSK, harus disesuaikan dengan gugatan yang diajukan oleh konsumen. Setelah diketahui gugatannya, barulah BPSK menentukan pasal dan UU yang terkait untuk menyelesaikan sengketa tersebut
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Iklan Menyesatkan; Konsumen; Jual Beli Online: Misleading Ads; Consumer; Online Buy and Sell |
Subjects: | 300 Ilmu Sosial > 340-349 Ilmu Hukum > 346.04 Hukum Kepemilikan, Hak Milik 300 Ilmu Sosial > 340-349 Ilmu Hukum > 348.3 Jurisdiksi dan Wilayah Khusus Undang-undang dan Peraturan |
Divisions: | Fakultas Ilmu Sosial dan Humaniora > Ilmu Hukum |
Depositing User: | Lia Priscilla |
Date Deposited: | 14 Oct 2023 08:51 |
Last Modified: | 14 Oct 2023 08:51 |
URI: | http://repository.upbatam.ac.id/id/eprint/4800 |
Actions (login required)
View Item |