Hendri, Hendri (2018) Efektivitas Pelaksanaan Pasal 38 Undang Undang Nomor 6 Tahun 2011 Tentang Keimigrasian Terhadap Penyalahgunaan Visa Kunjungan di Kota Batam (Studi Pada Kantor Imigrasi Kelas 1 Khusus Batam). Skripsi thesis, Prodi Ilmu Hukum.
Text
cover s.d bab III.pdf - Submitted Version Download (19MB) |
|
Text
bab IV s.d bab V.pdf - Submitted Version Restricted to Registered users only Download (10MB) | Request a copy |
Abstract
Dalam era globalisasi ini visa kunjungan sangat mempengaruhi perpindahan penduduk dari satu negara ke negara lainnya, karena adanya telekomunikasi dan teknologi yang sangat canggih. Sesuai Pasal 38 Undang-Undang Nomor 6 Tahun 2011 Tentang Keimigrasian, visa kunjungan hanya sebagai izin keimigrasian yang berfungsi sebagai izin kunjungan dalam beberapa aspek tertentu, bukan merupakan izin tinggal, akan tetapi terhadap visa kunjungan banyak disalahgunakan oleh warga negara asing untuk tinggal menetap atau bekerja di wilayah hukum Indonesia, khususnya kota batam sehingga menimbulkan kerugian negara. Tujuan penelitian ini, penulis ingin mencari tau pelaksanaan Pasal 38 Undang-Undang Nomor 6 Tahun 2011 Tentang Keimigrasian terhadap penyalahgunaan visa kunjungan. Kedua, untuk mengetahui peran keimigrasian dalam pencegahan penyalahgunaan visa kunjungan di kota batam. Ketiga, untuk mencari tahu kendala-kendala yang dihadapi pihak imigrasi dalam mencegah penyalahgunaan visa kunjungan. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian empiris untuk menemukan teori-teori mengenai proses terjadinya dan bekerjanya hukum di dalam masyarakat, kemudian penulis juga menggunakan metode pendekatan yuridis sosiologis. Metode pengumpulan data melalui observasi, wawancara, serta kepustakaan. Hasil dari penelitian, narasumber sepanjang tahun 2015 sebanyak 235 orang dideportasi karena menyalahgunakan visa kunjungan seperti bekerja dan overstay sehingga jelas melanggar fungsi dari pasal 38. Imigrasi memiliki peran dalam pengawasan dan penindakan penyalahgunaan visa kunjungan. Kurangnya pengawasan dari pihak keimigrasian terhadap warga Negara asing yang keluar/masuk wilayah Indonesia dengan menggunakan visa kunjungan. Kesimpulan dari penelitian ini adalah masih ditemui banyaknya para warga Negara asing yang melanggar visa kunjungan yang diberikan, sehingga peraturan Pasal 38 Undang–Undang Nomor 6 Tahun 2011 Tentang Keimigrasian belum berjalan efektif. Dalam rangka pencegahan yang dilakukan imigrasi adalah dengan upaya preventif dan represif. Faktor yang menjadi kendala adalah faktor dari hukum itu sendiri, sarana dan prasarana, serta anggaran yang tidak mencukupi.
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Keimigrasian, Visa Kunjungan, Penyalahgunaan Visa Kunjungan Berdasarkan Pasal 38 Undang-Undang Nomor 6 Tahun 2011 Tentang Keimigrasian: Keimigrasian, Visa Kunjungan, Penyalahgunaan Visa Kunjungan Berdasarkan Pasal 38 Undang-Undang Nomor 6 Tahun 2011 Tentang Keimigrasian |
Subjects: | 300 Ilmu Sosial > 300 - 309 Sosiologi dan Antropologi > 304.82 Emigrasi, Imigrasi 300 Ilmu Sosial > 340-349 Ilmu Hukum > 348.598 Undang-undang, Peraturan-peraturan di Indonesia |
Divisions: | Fakultas Ilmu Sosial dan Humaniora > Ilmu Hukum |
Depositing User: | Lia Priscilla |
Date Deposited: | 23 Sep 2023 09:12 |
Last Modified: | 23 Sep 2023 09:12 |
URI: | http://repository.upbatam.ac.id/id/eprint/3993 |
Actions (login required)
View Item |