Perancangan Tata Letak Penyimpanan Baju di Gudang Behero

Supriono, Supriono (2023) Perancangan Tata Letak Penyimpanan Baju di Gudang Behero. Skripsi thesis, Prodi Teknik Industri.

[img] Text
cover s.d bab III.pdf - Submitted Version

Download (1MB)
[img] Text
bab IV s.d bab V.pdf - Submitted Version
Restricted to Registered users only

Download (424kB) | Request a copy

Abstract

Toko BEHERO adalah satu-satunya toko baju dengan tema superhero dari DC dan Marvel, terletak di Nagoya Hill Shopping Mall Batam. Pengaturan tata letak gudang yang optimal sangat penting bagi kelancaran operasi dan keseluruhan kinerja perusahaan. Penelitian ini merancang tata letak rak penyimpanan di Gudang Toko BEHERO menggunakan metode Class Based Storage untuk meningkatkan efektivitas pemanfaatan ruangan. Metode ini mengklasifikasikan produk menjadi tiga kelas: A, B, dan C, berdasarkan tingkat popularitasnya. Ukuran S dan M, yang memiliki penjualan terbaik, diletakkan di tengah. Ukuran L dan XL ditempatkan di rak tingkat pertama, sedangkan produk dengan ukuran jumbo (XXL, XXXL, dan XXXXL) ditempatkan di rak ketiga karena penjualannya yang lebih rendah. Rak keempat memiliki tiga tingkat, dengan tingkat pertama untuk ukuran L dan XL, tingkat kedua untuk ukuran S dan M, dan tingkat ketiga untuk ukuran jumbo. Tata letak ini memberikan beberapa keuntungan, seperti kebersihan, kerapihan, memudahkan karyawan Gudang dalam pengambilan barang, menghemat waktu kerja, meningkatkan fleksibilitas dan efektivitas, serta memberikan kesan ruangan yang luas dan rapi.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Tata Letak Gudang, Class Based Storage, Penyimpanan, Fast Moving: Warehouse Layout, Class Based Storage, Storage, Fast Moving
Subjects: 600 Teknologi dan Ilmu-ilmu Terapan > 620-629 Ilmu Teknik dan yang Berkaitan > 620.004 Teknik Desain, Pengujian, Pengukuran, Kualitas, Perawatan, Pemeliharaan, Perbaikan
Divisions: Fakultas Teknik dan Komputer > Teknik Industri
Depositing User: Lia Priscilla
Date Deposited: 01 Nov 2023 09:06
Last Modified: 01 Nov 2023 09:06
URI: http://repository.upbatam.ac.id/id/eprint/5815

Actions (login required)

View Item View Item