Pengaruh Job Insecurity Stres Kerja dan Kepuasan Kerja terhadap Turnover Intention pada Perusahaan Majesty Group

Rony, Rony (2019) Pengaruh Job Insecurity Stres Kerja dan Kepuasan Kerja terhadap Turnover Intention pada Perusahaan Majesty Group. Skripsi thesis, Prodi Manajemen.

[img] Text
cover s.d bab III.pdf - Submitted Version

Download (1MB)
[img] Text
bab IV s.d V.pdf - Submitted Version
Restricted to Registered users only

Download (832kB) | Request a copy

Abstract

Sumber daya manusia merupakan aset penting dalam sebuah perusahaan untuk perkembangan bisnisnya. Setiap perusahaan berusaha semaksimal mungkin menciptakan peluang pasar baru atau paling tidak mempertahankan pasar yang sudah ada. Perusahaan Majesty Group adalah perusahaan yang bergerak di bidang otomotif, termninal SPBU, pelayaran dan minyak industri sejak tahun 2002. Tujuan dari penelitian ini adalah mengetahui apakah job insecurity, stres kerja dan kepuasan kerja berpengaruh pada turnover intention di perusahaan Majesty Group. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kuantitatif dengan desain penelitian deskriptif. Data dikumpulkan dengan menyebarkan kuesioner penelitian. Sampel yang diambil oleh 130 responden menggunakan teknik purposive sampling. Analisis data dilakukan dengan menggunakan SPSS versi 25, uji kualitas, uji validitas, uji reliabilitas, uji asumsi klasik yang terdiri dari uji normalitas, uji multikolinieritas, dan uji heteroskedastisitas. Menguji efek menggunakan regresi linier berganda dan koefisien determinasi. Pengujian hipotesis menggunakan uji T dan uji F. Uji statistik yang dilakukan menghasilkan variabel job insecurity, stres kerja, kepuasan kerja dan turnover intention yang valid, dapat diandalkan, dan data berdistribusi normal sehingga mengetahui pengaruh job insecurity, stres kerja dan kepuasan kerja terhadap turnover intention pada perusahaan Majesty Group

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Job Insecurity, Stres Kerja, Kepuasan Kerja, Turnover Intention: Job Insecurity, Work Stress, Job Satisfaction, Turnover Intention
Subjects: 600 Teknologi dan Ilmu-ilmu Terapan > 650-659 Manajemen dan Ilmu yang Berkaitan > 658.3 Manajemen Personalia, Manajemen Sumber Daya Manusia, Manajemen SDM
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial dan Humaniora > Manajemen
Depositing User: Susila Novmbrita
Date Deposited: 28 Oct 2023 05:05
Last Modified: 28 Oct 2023 05:05
URI: http://repository.upbatam.ac.id/id/eprint/5352

Actions (login required)

View Item View Item