Pengaruh Pengendalian Persediaan Bahan Baku dan Barang dalam Proses terhadap Efisiensi Produksi pada PT Schneider Electric Manufacturing Batam

Tarigan, Loviyanika Br (2019) Pengaruh Pengendalian Persediaan Bahan Baku dan Barang dalam Proses terhadap Efisiensi Produksi pada PT Schneider Electric Manufacturing Batam. Skripsi thesis, Prodi Akuntansi.

[img] Text
cover s.d bab III.pdf - Submitted Version

Download (435kB)
[img] Text
bab IV s.d V.pdf - Submitted Version
Restricted to Registered users only

Download (247kB) | Request a copy

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh pengendalian persediaan bahan baku dan barang dalam proses secara simultan dan parsial terhadap efisiensi produksi pada PT Schneider Electric Manufacturing Batam. Variabel independen yang digunakan dalam penelitian ini adalah pengendalian persediaan bahan baku dan barang daalam proses sedangkan variabel dependen yang digunakan dalam penelitian ini adalah efisiensi produksi. Dalam penelitian ini jenis data yang digunakan adalah data sekunder. Metode penelitian yang digunakan adalah analisis deskriptif dan menggunakan data kuantitatif. Pengendalian persediaan yang baik dimulai dari keberhasilan manajemen yang mampu melakukan pengendalian bahan baku dan barang dalam proses dalam sebuah perusahaan. Hasil dari penelitian ini adalah Pengendalian persediaan bahan baku (X1) menunjukan sig t < α yaitu 0,00 < 0,05 dimana secara parsial berpengaruh signifikan terhadap efisiensi produksi (Y). Variabel pengendalian barang dalam proses (X2) menunjukan sig t < α yaitu 0,00 < 0,05 dimana secara parsial berpengaruh signifikan terhadap efesiensi produk (Y), Secara simultan persedian bahan baku (X1) dan pengendalian barang dalam proses (X2) berpengaruh terhadap efesiensi produk (Y) dengan nilai sig < α yaitu 0,00 < 0,05. Dengan demikian kesimpulan dari penelitian ini adalah persediaan bahan baku secara parsial berpengaruh terhadap efesiensi produk, pengendalian barang dalam proses berpengaruh secara parsial terhadap efesiensi produk, dan pengendalian persediaan bahan baku dengan pengendalian barang dalam proses berpengaruh secara simultan terhadap efesiensi produk.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Pengendalian Persediaan Bahan Baku, Pengendalian Barang Dalam Proses, Efesiensi Produk: Raw Material Inventory Control, Process Goods Control, Product Efficiency
Subjects: 600 Teknologi dan Ilmu-ilmu Terapan > 650-659 Manajemen dan Ilmu yang Berkaitan > 658.1511 Akuntansi Manajerial, Akuntansi Manajemen
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial dan Humaniora > Akuntansi
Depositing User: Susila Novmbrita
Date Deposited: 26 Oct 2023 07:33
Last Modified: 26 Oct 2023 07:33
URI: http://repository.upbatam.ac.id/id/eprint/5122

Actions (login required)

View Item View Item