Pengaruh Efisiensi Modal Kerja, Perputaran Kas, dan Ukuran Perusahaan terhadap Profitabilitas pada Perusahaan Manufaktur yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia

Panjaitan, Riama Jou Marito (2019) Pengaruh Efisiensi Modal Kerja, Perputaran Kas, dan Ukuran Perusahaan terhadap Profitabilitas pada Perusahaan Manufaktur yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia. Skripsi thesis, Prodi Akuntansi.

[img] Text
cover s.d bab III.pdf - Submitted Version

Download (639kB)
[img] Text
bab IV s.d V.pdf - Submitted Version
Restricted to Registered users only

Download (321kB) | Request a copy

Abstract

Sebelum melakukan investasi pada perusahaan biasanya para investor melihat dari analisis profitabilitas. Maka perusahaan dituntut menjaga kestabilan profitabilitasnya untuk menarik perhatian investor melakukan investasi di perusahaan tersebut.Tujuan penelitian ini untuk menguji pengaruh efisiensi modal kerja, perputaran kas dan ukuran perusahaan terhadap profitabilitas (ROA). Variabel independen dalam penelitian ini adalah efisiensi modal kerja, perputaran kas, dan ukuran perusahaan sedangkan variabel dependennya adalah profitablitas (ROA). Populasi penelitian ini adalah perusahaan manufaktur sektor aneka industri yang terdaftar pada perusahaan yang terdaftar di Bursa Efek indonesia pada tahun 2014 – 2018 yaitu sebanyak 46 perusahaan. Penentuan sampel dilakukan dengan teknik purposive sampling, dengan kriteria yang telah memenuhi syarat sehingga sampel diperoleh sebanyak 10 perusahaan selama 5 tahun sehingga sampel keseluruhan 50. Sumber data penelitian ini adalah situs resmi bursa efek indonesia www.idx.co.id dan kantor perwakilan Bursa Efek Indonesia yang berada di Batam. Penelitian ini menggunakan data sekunder dan metode statistik yang digunakan yaitu regresi linear berganda, dengan pengujian hipotesis uji statistik t dan F. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa variabel efisiensi modal kerja berpengaruh signifikan terhadap ROA nilai t hitung 10,244 > nilai t tabel 2,012 dan nilai signifikansi 0,000 < 0,05, variabel perputaran kas tidak signifikan terhadap nilai ROA nilai thitung –0,045 < 2,012 dan nilai signifikansi 0,965 > 0,05. variabel ukuran perusahaan berpengaruh tidak signifikan terhadap nilai ROA.nilai Nilai thitung – 0,662 < 2,012 dan nilai signifikansi 0,511 > 0,05. Efisiensi modal kerja, perputaran kas dan ukuran perusahaan secara bersama-sama berpengaruh positif dan signifikan terhadap ROA nilai F hitung 36,489 > F tabel 2,81 dan nilai signifikansi 0,000 < 0,05.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Efisiensi Modal Kerja, Perputaran Kas dan Ukuran Perusahan, Return On Asset: Efficiency of Working Capital, Cash Turnover and Company Size,Return On Assets
Subjects: 300 Ilmu Sosial > 330-339 Ilmu Ekonomi > 330 Ilmu Ekonomi
600 Teknologi dan Ilmu-ilmu Terapan > 650-659 Manajemen dan Ilmu yang Berkaitan > 657.48 Akuntansi Analitik, Akuntansi Keuangan
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial dan Humaniora > Akuntansi
Depositing User: Susila Novmbrita
Date Deposited: 26 Oct 2023 07:05
Last Modified: 26 Oct 2023 07:05
URI: http://repository.upbatam.ac.id/id/eprint/5117

Actions (login required)

View Item View Item