Pengaruh Kebijakan Hutang dan Piutang terhadap Profitabilitas pada PT Ciptatama Griya Prima di Kota Batam

Wati, Linda (2019) Pengaruh Kebijakan Hutang dan Piutang terhadap Profitabilitas pada PT Ciptatama Griya Prima di Kota Batam. Skripsi thesis, Prodi Akuntansi.

[img] Text
cover s.d bab III.pdf - Submitted Version

Download (14MB)
[img] Text
bab IV s.d bab V.pdf - Submitted Version
Restricted to Registered users only

Download (2MB) | Request a copy

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisa apakah kebijakan hutang dan piutang memiliki pengaruh terhadap profitabilitas pada PT Ciptatama Griya Prima di Kota Batam. Pada penelitian ini kebijakan hutang diukur dengan debt to equity ratio (DER), piutang yang diukur dengan perputaran piutang, dan profitabilitas yang diukur dengan return on assets (ROA). Pemilihan sampel dilakukan dengan menggunakan sampling jenuh. Data yang digunakan adalah data sekunder yang diambil dari laporan keuangan yaitu laporan neraca dan laporan laba rugi perusahaan dari tahun 2013-2017. Model analisis yang digunakan adalah regresi linear berganda, uji t dan uji F dengan melakukan uji asumsi klasik terlebih dahulu. Analisis yang digunakan adalah program spss versi 24. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa pada debt to equity ratio t hitung 0,825 < t tabel 2,002 dengan taraf signifikan 0,413 > 0,05 maka dapat disimpulkan bahwa debt to equity ratio tidak berpengaruh signifikan secara parsial terhadap return on assets perusahaan. Pada perputaran piutang t hitung 2,392 > t tabel 2,002 dengan taraf signifikan 0,020 < 0,05 maka dapat disimpulkan bahwa perputaran piutang berpengaruh signifikan secara parsial terhadap return on assets perusahaan. Debt to equity ratio dan perputaran piutang secara simultan F hitung 4,112 > F tabel 3,159 dengan taraf signifikan 0,021 < 0,05 yang menunjukkan bahwa debt to equity ratio dan perputaran piutang secara simultan berpengaruh signifikan terhadap return on assets perusahaan. Koefisien determinasi (R 2 ) = 0,126 yang berarti bahwa debt to equity ratio dan perputaran piutang berpengaruh sebesar 12,6% sedangkan sisanya 87,4% dipengaruhi oleh variabel lain yang tidak diteliti dalam penelitian ini

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Kebijakan Hutang, Piutang, Profitabilitas: Debt, Receivables, Profitability
Subjects: 600 Teknologi dan Ilmu-ilmu Terapan > 650-659 Manajemen dan Ilmu yang Berkaitan > 657.42 Akuntansi Biaya
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial dan Humaniora > Akuntansi
Depositing User: Lia Priscilla
Date Deposited: 19 Oct 2023 06:05
Last Modified: 19 Oct 2023 06:05
URI: http://repository.upbatam.ac.id/id/eprint/4977

Actions (login required)

View Item View Item