Siaurence, Jane (2019) Pengaruh Rasio Likuiditas, Rasio Solvabilitas dan rasio Profitabilitas terhadap Harga Saham pada Perusahaan Manufaktur Sektor Makanan dan Minuman yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia. Skripsi thesis, Prodi Akuntansi.
Text
cover s.d bab III.pdf - Submitted Version Download (16MB) |
|
Text
bab IV s.d bab V.pdf - Submitted Version Restricted to Registered users only Download (4MB) | Request a copy |
Abstract
Harga saham adalah nilai saham yang sedang berlaku di pasar efek yang ditentukan oleh kekuatan penawaran jual beli saham pada mekanisme pasar dan merupakan harga jual dari investor yang satu ke investor lainnya. Nilai dari suatu perusahaan dapat digambarkan dengan adanya perkembangan harga saham perusahaan di pasar modal. Semakin tinggi harga saham suatu perusahaan, maka akan semakin tinggi pula nilai perusahaan tersebut. Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh rasio likuiditas yang diukur dengan current ratio, rasio solvabilitas yang diukur dengan Debt to Equity Ratio (DER) dan rasio profitabilitas yang diukur dengan Return On Equity (ROE) terhadap harga saham pada perusahaan manufaktur sektor makanan dan minuman yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode 2013 sampai 2017. Populasi dalam penelitian ini adalah perusahaan manufaktur sektor makanan dan minuman yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia sebanyak 18 perusahaan. Dengan menggunakan metode purposive sampling diperoleh sampel sebanyak 11 perusahaan. Teknik yang digunakan dalam pengumpulan data adalah dengan menggunakan teknik dokumentasi yaitu mengambil laporan keuangan yang dipublikasikan di Bursa Efek Indonesia yang telah diaudit oleh kantor akuntan publik. Pengolahan data dengan menggunakan program SPSS versi 21. Metode analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis deskriptif, uji asumsi klasik, analisis regresi linear berganda, dan uji hipotesis. Hasil penelitian menunjukkan bahwa variabel likuiditas current ratio berpengaruh signifikan positif terhadap harga saham. sedangkan variabel solvabilitas (DER) dan profitabilitas (ROE) tidak memiliki pengaruh signifikan terhadap harga saham. Uji F menunjukkan variabel likuiditas (CR), solvabilitas (DER) dan profitabilitas (ROE) secara simultan memiliki pengaruh yang signifikan terhadap harga saham.
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Rasio keuangan, Current Ratio, Debt to Equity Ratio, Return on Equity dan Harga Saham: Financial Ratio, Current Ratio, Debt to Equity Ratio, Return on Equity and Stock Price. |
Subjects: | 300 Ilmu Sosial > 330-339 Ilmu Ekonomi > 330 Ilmu Ekonomi 600 Teknologi dan Ilmu-ilmu Terapan > 650-659 Manajemen dan Ilmu yang Berkaitan > 657.48 Akuntansi Analitik, Akuntansi Keuangan |
Divisions: | Fakultas Ilmu Sosial dan Humaniora > Akuntansi |
Depositing User: | Lia Priscilla |
Date Deposited: | 19 Oct 2023 05:22 |
Last Modified: | 19 Oct 2023 05:22 |
URI: | http://repository.upbatam.ac.id/id/eprint/4961 |
Actions (login required)
View Item |