Napitupulu, May Sunday (2019) Address Terms in Captain America "Civil War": Sociolinguistic Approach. Skripsi thesis, Prodi Sastra Inggris.
Text
cover s.d bab III.pdf - Submitted Version Download (497kB) |
|
Text
bab IV s.d bab V.pdf - Submitted Version Restricted to Registered users only Download (276kB) | Request a copy |
Abstract
Sosiolinguistik memiliki banyak fenomena. Salah satu fenomenanya adalah kata sapaan. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis fenomena kata sapaan dalam film berjudul “Captain America: Civil War (2016)”. Tujuan dari penelitian yaitu menganalisis tipe kata sapaan dan fungsi kata sapaan dalam film “Captain America: Civil War (2016)”. Jenis penelitian ini adalah penelitian deskriptif kualitatif. Sumber data yang digunakan dalam penelitian ini adalah semua ujaran dalam film “Captain America: Civil War (2016)”. Objek dalam penelitian ini adalah kata sapaan. Metode dalam mengumpulkan data menggunakan metode simak dengan teknik simak bebas libat cakap (Sudaryanto, 2015). Dalam penelitian ini metode padan pragmatik dari Sudaryanto (2015) digunakan dalam menganalisis data. Penelitian ini menggunakan teori kata sapaan dari Wardhaugh dan Fuller (2015) untuk menganalisis tipe dan fungsi kata sapaan pada film “Captain America: Civil War (2016)”. Metode untuk penyajian hasil analisis penelitian menggunakan metode informal (Sudaryanto, 2015). Hasil penelitian menunjukkan bahwa pada film Captain America: Civil War (2016) ditemukan tipe-tipe kata sapaan yaitu tipe nama depan, tipe nama belakang, tipe nama kesayangan, tipe gelar, tipe gelar dengan nama belakang dan tipe kekerabatan. Hasil penelitian juga menemukan fungsi kata sapaan yaitu fungsi keakraban, fungsi perbedaan kuasa dan fungsi persamaan. Tipe nama depan dan fungsi keakraban adalah yang paling banyak ditemukan sedangkan tipe kekerabatan dan fungsi persamaan adalah yang paling sedikit
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | fungsi, kata sapaan, sosiolinguistik, tipe: address term, function, sociolinguistic, type |
Subjects: | 800 Kesusastraan > 820-829 Kesusastraan Inggris > 820 Kesusastraan Inggris |
Divisions: | Fakultas Ilmu Sosial dan Humaniora > Sastra Inggris |
Depositing User: | Susila Novmbrita |
Date Deposited: | 04 Oct 2023 11:53 |
Last Modified: | 04 Oct 2023 11:53 |
URI: | http://repository.upbatam.ac.id/id/eprint/4909 |
Actions (login required)
View Item |