Analisis Likuiditas dan Rentabilitas untuk Mengukur Kinerja Keuangan pada PT Bumijaya Putra Kampar Periode 2014-2018

Annisaurrahmah, Annisaurrahmah (2019) Analisis Likuiditas dan Rentabilitas untuk Mengukur Kinerja Keuangan pada PT Bumijaya Putra Kampar Periode 2014-2018. Skripsi thesis, Program Studi Manajemen.

[img] Text
cover s.d bab III.pdf - Submitted Version

Download (1MB)
[img] Text
bab IV s.d bab V.pdf - Submitted Version
Restricted to Registered users only

Download (504kB) | Request a copy

Abstract

Penelitian ini dilakukan dengan tujuan untuk mengukur kinerja keuangan pada perusahaan PT Bumijaya Putra Kampar yang di tinjau dari rasio Likuiditas dan Rentabilitas periode 2014-2018. Rancangan penelitian yang digunakan adalah pendekatan deskriptif kuantitatif yang berbentuk studi kasus. Polulasi yang digunakan dalam penelitian ini adalah seluruh data laporan keuangan perusahaan PT Bumijaya Putra Kampar dalam kurun waktu periode 2014-2018. Sampel penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah menggunakan teknik sampling jenuh, data yang digunakan adalah data sekunder. Ditinjau dari sudut rasio likuiditas, perusahaan memiliki current ratio sebesar 855%, quick ratio sebesar 791% dan cash ratio sebesar 354%. Maka keadaan pada PT Bumijaya Putra Kampar menunjukkan bahwa perusahaan likuid karena perusahaan mampu untuk memenuhi kewajiban lancar yang dimiliki oleh perusahaan. Tetapi dari sudut cash ratio perusahaan mengalami kondisi yang bukuk karena perusahan tidak mampu mengembalikan utang dengan menggunakan kas yang tersedia. Dari sudut rentabilitas, yang diukur dengan menggunakan return on asstes hasil pengembalian atas aset pada tahun 2014 lebih baik dibandingkan dengan tahun 2018, dengan demikian kinerja keuangan pada perusahaan mengalami penurunan atau tidak efisien. Jika diukur dengan menggunakan return on equity kinerja keuangan pada perusahaan dikatakan tidak efisien karena di tiga tahun terakhir perusahaan tidak terjadinya kenaikan dalam mengoptimalkan modal sendiri untuk menghasilkan laba bersih.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Likuiditas, Rentabilitas, Kinerja keuangan: Liquidity, Rentability, Financial Performance
Subjects: 600 Teknologi dan Ilmu-ilmu Terapan > 650-659 Manajemen dan Ilmu yang Berkaitan > 658.15 Manajemen Keuangan
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial dan Humaniora > Manajemen
Depositing User: Susila Novmbrita
Date Deposited: 16 Oct 2023 06:28
Last Modified: 16 Oct 2023 06:28
URI: http://repository.upbatam.ac.id/id/eprint/4842

Actions (login required)

View Item View Item