Pengaruh Servicescape dan Service Quality terhadap Kepuasan Tamu pada Swiss Belhotel Harbour Bay

Destini, Destini (2019) Pengaruh Servicescape dan Service Quality terhadap Kepuasan Tamu pada Swiss Belhotel Harbour Bay. Skripsi thesis, Prodi Manajemen.

[img] Text
cover s.d bab III.pdf - Submitted Version

Download (14MB)
[img] Text
bab IV s.d bab V.pdf - Submitted Version
Restricted to Registered users only

Download (10MB) | Request a copy

Abstract

Perkembangan industri pariwisata di Indonesia saat ini berkembang pesat terutama industri perhotelan khususnya di Kota Batam. Kepuasan tamu berdampak terhadap tingkat hunian kamar, tingkat hunian kamar dapat mempengaruhi kelangsungan hidup perusahaan. Agar dapat bertahan dalam persaingan hotel harus meningkatkan servicescape dan service quality. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui pengaruh servicescape dan service quality secara parsial dan simultan terhadap kepuasan tamu pada Swiss Belhotel Harbour Bay. Sampel yang digunakan sebanyak 148 responden yang dihitung menggunakan rumus gay dan menggunakan metode purposive sampling. Desain penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian deskriptif. Metode pengumpulan data melalui penyebaran kuesioner dan pengolahan data menggunakan IBM SPSS versi 25. Metode analisis data menggunakan analisis statistik deskriptif, uji kualitas data menggunakan uji validitas dan realibilitas, normalitas, multikolineritas dan heteroskedatisitas, analisis regresi linear berganda dan koefisien determinasi (R2 ), uji t dan uji F. Hasil pengujian kualitas data dalam penelitian ini menunjukkan bahwa instrumen penelitian telah valid dan realibel. Hasil uji asumsi klasik menunjukkan bahwa data berdistribusi normal dan tidak terjadi gejala multikolinearitas maupun heteroskedatisitas. Hasil analisis persamaan linear berganda menunjukkan pengaruh yang positif. Servicescape dan service quality mampu menjelaskan sebesar 6,6% terhadap variabel kepuasan tamu. Hasil pengujian hipotesis menunjukkan bahwa servicescape dan service quality berpengaruh positif dan signifikan baik secara parsial maupun simultan terhadap kepuasan tamu.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: servicescape, service quality, kepuasan tamu: servicescape, service quality, customer satisfaction
Subjects: 600 Teknologi dan Ilmu-ilmu Terapan > 650-659 Manajemen dan Ilmu yang Berkaitan > 658.3 Manajemen Personalia, Manajemen Sumber Daya Manusia, Manajemen SDM
600 Teknologi dan Ilmu-ilmu Terapan > 650-659 Manajemen dan Ilmu yang Berkaitan > 658.8342 Perilaku Konsumen
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial dan Humaniora > Manajemen
Depositing User: Lia Priscilla
Date Deposited: 13 Oct 2023 07:07
Last Modified: 13 Oct 2023 07:07
URI: http://repository.upbatam.ac.id/id/eprint/4647

Actions (login required)

View Item View Item