Pengaruh Kualitas Pelayanan dan Harga terhadap Kepuasan Pelanggan pada PT Solnet Indonesia

Ang, Tommy Fernando (2018) Pengaruh Kualitas Pelayanan dan Harga terhadap Kepuasan Pelanggan pada PT Solnet Indonesia. Skripsi thesis, Prodi Manajemen.

[img] Text
cover s.d bab III.pdf - Submitted Version

Download (857kB)
[img] Text
bab IV s.d V.pdf - Submitted Version
Restricted to Registered users only

Download (437kB) | Request a copy

Abstract

Persaingan di era bisnis ini menjadi semakin ketat, menyebabkan perusahaan harus dapat menciptakan strategi kualitas pelayanan, harga, dan kepuasan pelanggan yang bagus untuk menarik pelanggannya. Kepuasan pelanggan merupakan salah satu kunci keberhasilan perusahaan. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui dan menganalisis mengenai hubungan kualitas pelayanan dan harga terhadap kepuasan pelanggan di PT Solnet Indonesia. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode survei, sedangkan teknik pengumpulan data melalui kuesioner dan wawancara. Teknik pengumpulan sampel menggunakan teknik Simple Random Sampling dengan ukuran sampel sebanyak 199 responden. Responden adalah pelanggan PT Solnet Indonesia. Alat analisis data yang digunakan adalah uji analisis linear berganda, uji koefisien determinasi (R2), uji F, dan uji T. Analisis data menggunakan program SPSS versi 21. Data primer dalam penelitian ini diperoleh dari kuesioner yang pengukurannya menggunakan skala Likert yang diuji validitas dan reliabilitasnya. Hasil penelitian berdasarkan uji f dan uji t menunjukkan bahwa kualitas pelayanan berpengaruh signifikan terhadap kepuasan pelanggan, dan harga tidak berpengaruh terhadap kepuasan pelanggan. Variabel kualitas pelayanan dan harga mempunyai hubungan terhadap kepuasan pelanggan PT Solnet Indonesia dilihat dari nilai korelasi dan nilai koefisien determinasi. Ini berarti variabel kualitas pelayanan dan harga mempunyai pengaruh terhadap kepuasan pelanggan sedangkan sisanya dipengaruhi oleh variabel lain diluar penelitian ini

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Kualitas Pelayanan, Harga, Kepuasan Pelanggan: Service Quality, Price, Consumer Satisfaction
Subjects: 600 Teknologi dan Ilmu-ilmu Terapan > 650-659 Manajemen dan Ilmu yang Berkaitan > 658.81 Manajemen Pemasaran
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial dan Humaniora > Manajemen
Depositing User: Susila Novmbrita
Date Deposited: 12 Oct 2023 09:02
Last Modified: 12 Oct 2023 09:02
URI: http://repository.upbatam.ac.id/id/eprint/4526

Actions (login required)

View Item View Item