Selly, Selly (2019) Faktor-Faktor yang Mempengaruhi Loyalitas Pelanggan pada PT Asia Pertama Abadi di Kota Batam. Skripsi thesis, Prodi Manajemen.
Text
cover s.d bab III.pdf - Submitted Version Download (10MB) |
|
Text
bab IV s.d bab V.pdf - Submitted Version Restricted to Registered users only Download (4MB) | Request a copy |
Abstract
Tujuan dalam penelitian ini yaitu untuk menganalisis faktor-faktor yang mempengaruhi loyalitas pelanggan pada perusahaan dagang PT Asia Pertama Abadi di kota batam. Variabel dalam penelitian ini yaitu kualitas pelayanan dan promosi. Obyek dari penelitian ini yaitu perusahaan dagang PT Asia Pertama Abadi di kota Batam. Populasi dalam penelitian ini adalah semua pelanggan yang masih aktif dalam pembelian produk di PT Asia Pertama Abadi dengan jumlah pelanggan sebanyak 138 pelanggan dan sampel dalam penelitian ini menggunakan rumus slovin untuk menghitung, hingga jumlah sampel dalam penelitian ini yaitu sebanyak 103 pelanggan. Penelitian ini menggunakan kuesioner yang di sebarkan langsung ke pelanggan-pelanggan PT Asia Pertama Abadi. Penelitian ini menggunakan regresi linear berganda dengan menggunakan program SPSS versi 25 untuk mengolah data. Hasil data yang telah di olah melalui program spss dalam penelitian ini menunjukkan bahwa pada uji kualitas data telah valid dan pada kualitas pelayanan secara parsial berpengaruh signifikan terhadap loyalitas pelanggan dengan nilai signifikan lebih kecil dari 0,05. Pada promosi secara parsial berpengaruh signifikan terhadap loyalitas pelanggan dengan nilai signifikan lebih kecil dari 0,05. Dan hasil penelitian ini juga menunjukkan bahwa kualitas pelayanan dan promosi secara simultan berpengaruh secara signifikan terhadap loyalitas pelanggan dengan nilai signifikan yang lebih kecil dari 0,05.
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | kualitas pelayanan, promosi, dan loyalitas pelanggan:Service quality, promotion, and customer loyalty |
Subjects: | 600 Teknologi dan Ilmu-ilmu Terapan > 650-659 Manajemen dan Ilmu yang Berkaitan > 658.05 Pengolahan dan Analisa Data di Bidang Manajemen 600 Teknologi dan Ilmu-ilmu Terapan > 650-659 Manajemen dan Ilmu yang Berkaitan > 658.8342 Perilaku Konsumen |
Divisions: | Fakultas Ilmu Sosial dan Humaniora > Manajemen |
Depositing User: | Lia Priscilla |
Date Deposited: | 11 Oct 2023 08:10 |
Last Modified: | 11 Oct 2023 08:10 |
URI: | http://repository.upbatam.ac.id/id/eprint/4343 |
Actions (login required)
View Item |