Pengaruh Kualitas Pelayanan dan Produk terhadap Kepuasan Nasabah pada PT Bank Central Asia Tbk

Silvia, Silvia (2018) Pengaruh Kualitas Pelayanan dan Produk terhadap Kepuasan Nasabah pada PT Bank Central Asia Tbk. Skripsi thesis, Prodi Manajemen.

[img] Text
cover s.d bab III.pdf - Submitted Version

Download (14MB)
[img] Text
bab IV s.d bab V.pdf - Submitted Version
Restricted to Registered users only

Download (5MB) | Request a copy

Abstract

Bank merupakan suatu fasilitas pelayanan dibidang keuangan bagi masyarakat, sehingga senantiasa dituntut untuk melakukan peningkatan kualitas pelayanan dan produk untuk memenuhi kepuasan nasabah. Penelitian ini dimaksudkan untuk menganalisa pengaruh kualitas pelayanan dan produk terhadap kepuasan nasabah pada PT Bank Central Asia Tbk. Dimana, kegiatan analisis penelitiannya adalah mengelompokkan data berdasarkan variabel dan jenis responden, mentabulasi data berdasarkan variabel dari seluruh responden, menyajikan data tiap variabel yang diteliti, melakukan perhitungan untuk menjawab rumusan masalah, dan melakukan perhitungan untuk menguji hipotesis yang telah diajukan. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian adalah metode penelitian kuantitatif. Populasi dari penelitian ini adalah nasabah PT Bank Central Asia Tbk Kantor Cabang Utama Batam. Sampel dalam penelitian ini mencapai 100 melalui teknik Lemeshow, maka kuesioner ini disebarkan kepada responden yang berjumlah 100 orang. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan teknik simple random sampling yaitu pengambilan responden dilakukan secara acak dan memberikan peluang yang sama untuk setiap populasi, pengumpulan data primer yang digunakan peneliti diperoleh dari kuesioner. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa kualitas pelayanan dan produk mempunyai pengaruh positif dan signifikan terhadap kepuasan nasabah PT Bank Central Asia Tbk dan variabel kualitas pelayanan secara parsial memberikan pengaruh yang positif dan signifikan terhadap kepuasan nasabah, dan variabel produk secara parsial memberikan pengaruh yang positif dan tidak signifikan terhadap kepuasan nasabah. Secara simultan kualitas pelayanan dan produk memberikan pengaruh positif dan signifikan terhadap kepuasan nasabah pada PT Bank Central Asia Tbk.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: kualitas pelayanan, produk, kepuasan nasabah: service quality, products, customer satisfaction.
Subjects: 600 Teknologi dan Ilmu-ilmu Terapan > 650-659 Manajemen dan Ilmu yang Berkaitan > 658.02 Manajemen Perusahaan
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial dan Humaniora > Manajemen
Depositing User: Susila Novmbrita
Date Deposited: 09 Oct 2023 06:34
Last Modified: 09 Oct 2023 06:34
URI: http://repository.upbatam.ac.id/id/eprint/4168

Actions (login required)

View Item View Item