Haloho, Roi Manda (2018) Analisis Dampak Penggunaan JIG dalam Perbaikan Kualitas Model Cognex pada Mesin GKG Di PT PCI Elektronik Internasional. Skripsi thesis, Prodi Teknik Industri.
Text
cover s.d bab III.pdf - Submitted Version Download (794kB) |
|
Text
bab IV s.d V.pdf - Submitted Version Restricted to Registered users only Download (1MB) | Request a copy |
Abstract
Setiap industri kini berusaha dan bersaing untuk mendapatkan perhatian dan kepercayaan dari konsumen di tengah persaingan. Salah satu cara yang dilakukan adalah melalui usaha peningkatan kualitas produk dan pengembangan teknologi. Teknologi yang maju merupakan suatu cara dalam menjaga eksistensi usaha ditengah persaingan usaha yang semakin ketat, setiap perusahaan berlomba untuk memperhatikan kualitas produksinya. PT PCI Internasional menggunakan mesin printing GKG sebagai salah satu teknologi mengenai cara atau menyusun komponen-komponen elektronika secara lansung pada permukaan PCB (Printed Circuit Boards) printer ini terdapat masalah pada prosesnya untuk menjalankan sebagain jenis model yakni CG203-3182, disamping jenis materialnya yang kecil dan bahan bakunya yang sering masalah dan dilihat dari jumlah reject yang ada penyebabnya paling besar bersumber dari printer GKG. Hal ini yang dilakukan oleh peneliti untuk memperkecil jumlah reject yang terjadi pada proses cognex, melakukan improverment pada mesin printing GKG menjalankan proses produksi model CG203-3182. Maka diperlukan Jig untuk mengurangi cacat produk perlu dilakukan perbaikan dalam mengantisipasi persaingan industri modern maka proses produksi di pandang sebagai suatu perbaikan terus-menerus (Continuous improvement) Ada pun variabel yang di teliti ini mesin GKG. Metode yang digunakan FMEA untuk mengetahui sumber defect yang paling banyak dengan pengumpulan data ke lapangan secra lansung dan poka yoke untuk desain alat bantu jig yang baru. Kegunaan FMEA adalah tindakan yang dilakukan terhadap nilai RPN yang tinggi kemungkinan ditemukan, maka peninjauan proses item yang kritikal untuk menetukan nilai Severity, Accurance,Detection Risk Priority Number ( S.O.D).Penelitian ini selama minggu ke5 sampai minggu ke 27 setelah melakukan perbaikan sehingga dapat solusi perbaikan. Dengan metode ini berdasarkan data di lapangan pada alat bantu jig yang baru dapat menurunkan reject yang bersumber dari mesin printer GKG dari 2.35% menjadi 0.41%
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | FMEA, RPN,Akar Masalah,dan Penyelesaian: FMEA,RPN,Root Cause,Action Taken |
Subjects: | 300 Ilmu Sosial > 330-339 Ilmu Ekonomi > 338 Produksi, Ekonomi Industri |
Divisions: | Fakultas Teknik dan Komputer > Teknik Industri |
Depositing User: | Susila Novmbrita |
Date Deposited: | 20 Sep 2023 04:13 |
Last Modified: | 20 Sep 2023 04:13 |
URI: | http://repository.upbatam.ac.id/id/eprint/3870 |
Actions (login required)
View Item |