Sistem Pakar Berbasis Kesalahan Pada Integrated Circuit Metode (Studi Kasus: Program Studi Teknik Informatika Universitas Putera Batam Sistem Pakar Berbasis Web Untuk Mendeteksi Kesalahan pada Proses Pengujian Integrated Circuit (IC) Menggunakan Metode Forward Chaining (Studi Kasus: PT Unisem)

Sapermana, Romli (2017) Sistem Pakar Berbasis Kesalahan Pada Integrated Circuit Metode (Studi Kasus: Program Studi Teknik Informatika Universitas Putera Batam Sistem Pakar Berbasis Web Untuk Mendeteksi Kesalahan pada Proses Pengujian Integrated Circuit (IC) Menggunakan Metode Forward Chaining (Studi Kasus: PT Unisem). Skripsi thesis, Prodi Teknik Informatika.

[img] Text
cover s.d bab III.pdf - Submitted Version

Download (16MB)
[img] Text
bab IV s.d bab V.pdf - Submitted Version
Restricted to Registered users only

Download (3MB) | Request a copy

Abstract

PT Unisem adalah salah satu perusahaan terkemuka di kota Batam yang memproduksi IC. Dalam proses produksi IC, salah satu tahapan yang penting yaitu proses pengujian IC. Pengujian IC dilakukan untuk memisahkan antara IC yang bagus (good unit) dan IC yang rusak (reject unit) pada proses produksi. Pada prakteknya, proses pengujian IC di PT Unisem sering mengalami masalah terutama pada proses tes korelasi. Tes korelasi adalah proses menyiapkan mesin tester agar mesin tersebut dapat digunakan untuk proses pengujian IC. Mendeteksi dan memperbaiki kesalahan pada proses tes korelasi adalah tanggung jawab Line Sustaining Technician (LST) atau teknisi di PT Unisem. Penelitian ini bertujuan untuk membuat sistem pakar yang dapat membantu teknisi mengatasi masalah pada proses pengujian IC di PT Unisem khususnya masalah pada proses tes korelasi. Sistem pakar dibangun menggunakan bahasa pemrograman PHP dan database MySQL. Hasil dari penelitian adalah sebuah sistem pakar berbasis web untuk mendeteksi kesalahan pada proses pengujian IC menggunakan metode forward chaining. Hasil pengujian sistem menunjukkan bahwa sistem pakar ini telah berfungsi dengan baik dengan tingkat akurasi mencapai 80%. Sistem pakar ini dapat digunakan untuk membantu teknisi di PT Unisem dalam mengatasi permasalahan pada proses tes korelasi.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: sistem pakar, forward chaining, Integrated Circuit (IC), web, PHP, MySQL: expert system, forward chaining, Integrated Circuit (IC), web, PHP, MySQL
Subjects: 000 Karya Umum > 000-009 Ilmu Umum dan Komputer > 005.268 Pemrograman untuk Sistem Operasi Tertentu
000 Karya Umum > 000-009 Ilmu Umum dan Komputer > 006.752 Blog, Web Blog
Divisions: Fakultas Teknik dan Komputer > Teknik Informatika
Depositing User: Lia Priscilla
Date Deposited: 19 Sep 2023 02:52
Last Modified: 19 Sep 2023 02:52
URI: http://repository.upbatam.ac.id/id/eprint/3771

Actions (login required)

View Item View Item