Analisis Penentuan Karyawan Terbaik Menggunakan Metode Saw pada PT Nexus Engineering Indonesia

Fernando, Fernando (2023) Analisis Penentuan Karyawan Terbaik Menggunakan Metode Saw pada PT Nexus Engineering Indonesia. Skripsi thesis, Prodi Sistem Informasi.

[img] Text
cover s.d bab III.pdf - Submitted Version

Download (10MB)
[img] Text
bab IV s.d bab V.pdf - Submitted Version
Restricted to Registered users only

Download (6MB) | Request a copy

Abstract

Pada setiap perusahaan, salah satu faktor terpenting adalah sumber daya manusia. Manajemen sumber daya manusia pada suatu perusahaan memiliki pengaruh yang signifikan terhadap beberapa aspek untuk menentukan keberhasilan dan kinerja suatu perusahaan. Jika sumber daya manusia berjalan dengan lancar, perusahaan dapat dengan mudah mengimplementasikan setiap proses yang ada. PT Nexus Engineering Indonesia merupakan salah satu perusahaan galangan kapal yang berada di kota Batam. Setiap ingin menentukan karyawan terbaik, PT Nexus Engineering Indonesia mengalami kendala karena penentuan karyawan terbaiknya cenderung bersifat subjektif. Arti subjektif adalah pegawai dihargai berdasarkan kriteria tanpa tergantung pada kriteria lainnya yang bisa menjadi bahan pertimbangan dalam penentuan karyawan terbaik. Subjektif ini biasanya dipakai untuk meringankan kesulitan pada proses untuk mendapatkan suatu keputusan karena memiliki alternatif yang banyak. Maka untuk menentukan karyawan terbaik di PT Nexus Engineering Indonesia lebih objektif, perlu dilakukan analisis untuk menentukan karyawan menggunakan metode SAW (Simple Additive Weighting). Metode ini memungkinan kita untuk menemukan total setiap kinerja pada berbagai alternatif yang ada untuk semua atribut. Kriteria untuk penelian ini terdiri dari 5 yaitu hasil kerja, kehadiran, sikap, kerjasama tim, dan keterlambatan. Untuk alternatifnya penulis menggunakan data karyawan yang diberikan oleh PT Nexus Engineering Indonesia. Ruang lingkup dibatasi hanya karyawan lapangan yang terdiri dari: welder, fitter, helper dan painter. Berdasarkan hasil penelitian ini, karyawan terbaik tahun 2022 adalah Nur Rizky Khania, Aldi, Ridho Saputra dan Dendy Sapto. Perhitungan metode Simple Additive Weighting dilakukan dengan excel terlebih dahulu dan program Simple Additive Weighting berbasis web sebagai pendukungnya. Kesimpulan dari penelitian ini adalah pengaplikasian metode Simple Additive Weighting sangat baik hal ini dibuktikan dengan berjalannya sistem tersebut dan dapat menghasilkan hasil dan kesimpulan yang memuaskan

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Karyawan, Penentuan Karyawan, Simple Additive Weighting: Employees, Determine The best Employees, Simple Additive Weighting
Subjects: 000 Karya Umum > 000-009 Ilmu Umum dan Komputer > 004 Pemrosesan Data, Ilmu Komputer, Teknik Informatika
Divisions: Fakultas Teknik dan Komputer > Sistem Informasi
Depositing User: Susila Novmbrita
Date Deposited: 29 May 2023 04:37
Last Modified: 29 May 2023 04:37
URI: http://repository.upbatam.ac.id/id/eprint/3001

Actions (login required)

View Item View Item