Efektivitas Corporate Sosial Responsibility dalam Mendukung Perencanan Pembangunan di Kota Batam (Studi Kasus PT B’right PLN Kota Batam)

Putra, Andrean Utama (2023) Efektivitas Corporate Sosial Responsibility dalam Mendukung Perencanan Pembangunan di Kota Batam (Studi Kasus PT B’right PLN Kota Batam). Skripsi thesis, Prodi Administrasi Negara.

[img] Text
cover s.d bab III.pdf - Submitted Version

Download (12MB)
[img] Text
bab IV s.d bab V.pdf - Submitted Version
Restricted to Registered users only

Download (8MB) | Request a copy

Abstract

Kontribusi perusahan terhadap perencanan pembangunan dilakukan melalui program tanggung jawab sosial perusahaan yang disebut juga dengan corporate social responsibility (CSR). Program ini merupakan konsep tanggung jawab sosial perusahan yang paling populer saat ini, dimana perusahan berkontribusi secara sukarela bisnis untuk pembangunan yang berkelanjutan. Tugas pemerintah kota Batam adalah penghubung antara perusahaan dan masyarakat atau kelompok masyarakat yang membutuhkan bantuan. Pemerintah kota batam mengajak kepada swasta, perbankan, badan usaha milik negara (BUMN) dan serta badan usaha milik daerah (BUMD) serta bidang usaha lainya di kota batam melalui dana corporate social responsibility (CSR) agar dapat bersinergi dan berkontribusi secara langsung dalam pembangunan berkelanjutan di kota Batam. Kebijakan tentang tanggung jawab sosial perusahan diatur di tingkat daerah yaitu peraturan daerah kota Batam nomor 2 tahun 2012 tentang tanggung jawab sosial perusahan; walikota Batam nomor 18 tahun 2017 tentang pelaksanaan tanggung jawab sosial perusahan; walikota Batam nomor 18 tahun 2017 tentang pelaksanaan tanggung jawab jawab. PT B'right PLN Batam menyadari pentingnya melaksanakan program tanggung jawab sosial bagi masyarakat dan lingkungan sekitar mereka; dengan demikian, kepercayaan masyarakat terhadap dunia usaha akan semakin kuat. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis dan mendeskripsikan efektivitas program CSR yang dilaksanakan oleh PT B'right PLN Batam. Penelitian ini menggunakan metode deskriptor kualitatif, dimana deskriptor kualitatif digunakan untuk mendeskripsikan suatu fenomena secara utuh melalui pengumpulan data. Menurut Nugroho (2012), indikator “lima tepat” efektivitas implementasi kebijakan digunakan dalam penelitian ini. PT. B'right PLN Batam melaksanakan CSR-nya dalam bentuk 7 program peduli, dan program ini dianggap berhasil karena dapat meningkatkan taraf hidup masyarakat, peningkatan ekonomi, dan lingkungan sekitar.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Tanggung jawabsosial; perencanaan pembangunan;efektivitas: Social responsibilitiy develompent planning effectiveness.
Subjects: 300 Ilmu Sosial > 350-359 Administrasi Negara dan Ilmu Kemiliteran > 351 Administrasi Negara
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial dan Humaniora > Administrasi Negara
Depositing User: Melsa Yulia
Date Deposited: 06 May 2023 06:06
Last Modified: 06 May 2023 06:06
URI: http://repository.upbatam.ac.id/id/eprint/2611

Actions (login required)

View Item View Item