Pengaruh Ekuitas Merek dan Kualitas Produk terhadap Minat Beli Smartphone Samsung di Kota Batam

Siregar, Isbiantari (2020) Pengaruh Ekuitas Merek dan Kualitas Produk terhadap Minat Beli Smartphone Samsung di Kota Batam. Skripsi thesis, Prodi Manajemen.

[img] Text
cover s.d bab III.pdf - Submitted Version

Download (642kB)
[img] Text
bab IV s.d V.pdf - Submitted Version
Restricted to Registered users only

Download (359kB) | Request a copy

Abstract

Salah satu merek smartphone yang diminati di Indonesia adalah smartphone merek Samsung. Banyaknya merek lain yang ada membuat pembeli memiliki pertimbangan lain untuk membeli sebuah produk. Pada penelitian ini peneliti meneliti dua faktor yang dapat mempengaruhi si pembeli dalam membeli sebuah produk smartphone. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui: (1) Pengaruh ekuitas merek terhadap minat beli smartphone Samsung; (2) Pengaruh kualitas produk terhadap minat beli smartphone Samsung; (3) Pengaruh ekuitas merek dan kualitas produk terhadap minat beli smartphone Samsung. Desain penelitian ini adalah menggunakan kuantitatif. Populasi dalam penelitian ini adalah pembeli atau pengguna smartphone Samsung di kota Batam. Teknik pengambilan sampel adalah menggunakan purposive sampling dengan jumlah sampel sebanyak 167 orang. Teknik pengumpulan data menggunakan kuisioner yang telah diuji validitas dan reliabilitas nya. Teknik analisis data yang digunakan adalah regresi berganda. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: (1) ekuitas merek berpengaruh positif dan signifikan terhadap minat beli smartphone Samsung (sig = 0,000 < 0,05; thitung = 4,827); (2) kualitas produk tidak berpengaruh positif dan signifikan terhadap minat beli smartphone Samsung (sig = 0,683 > 0,05; t hitung = 0,409); (3) ekuitas merek dan kualitas produk berpengaruh positif dan signifikan terhadap minat beli smartphone Samsung (sig = 0,000 > 0,05; F hitung = 14,952).

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Ekuitas Merek, Kualitas Produk, Minat Beli:Brand Equity, Product Quality, Purchase Interest
Subjects: 600 Teknologi dan Ilmu-ilmu Terapan > 650-659 Manajemen dan Ilmu yang Berkaitan > 658.81 Manajemen Pemasaran
600 Teknologi dan Ilmu-ilmu Terapan > 650-659 Manajemen dan Ilmu yang Berkaitan > 658.8342 Perilaku Konsumen
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial dan Humaniora > Manajemen
Depositing User: Lia Priscilla
Date Deposited: 17 Nov 2022 08:33
Last Modified: 17 Nov 2022 08:33
URI: http://repository.upbatam.ac.id/id/eprint/2122

Actions (login required)

View Item View Item